Polisi Rangkus Pelaku Curanmor dan Tiga Orang Penadah Hasil Curian di Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota Opsnal Polsek Tallo Polrestabes Makassar dipimpin Panit 1 Opsnal Ipda H.Firdaus didampingi Panit 2 Opsnal Aiptu Juniawansyah, berhasil mengamankan SY alias Dompe (34) pelaku pencurian kendaraan bermotor atau Curanmor di Jalan Dr. Wahidin Sudiro Husodo, Kota Makassar.
Selain mengamankan pelaku, polisi juga berhasil mengamankan 3 orang lainnya yaitu KM (24), SP alias Tompel (32), dan AK (22), yang merupakan pembeli atau penadah barang hasil curian tersebut.
Kanit Reskrim Polsek Tallo iptu Faizal, mengungkapkan, pelaku beserta penadah diamankan di tempat yang berbeda setelah dilakukan penyelidikan dan pengembangan oleh polisi.
Dia menjelaskan, Dompe diamankan lantaran mencuri kendaraan sepeda motor Yamaha Mio Soul GT 125.
“Sepeda motornya ia parkir di depan rumahnya lengkap dengan barang dagangannya berupa 50 buah Arloji berbagai merk. yang di simpan di bawah jok motor lalu masuk ke dalam rumahnya” ujarnya Kamis (26/5/2022).
Kanit Reskrim Polsek Tallo Iptu Faizal, menjelaskan pencurian sepeda motor terjadi pada saat korban ingin pergi ke tempat jualannya.
“berselang beberapa menit setelah keluar sepeda motornya sudah tidak ada sehingga korban melaporkan kejadian tersebut.”jelasnya
Ke empat pelaku dan penada curanmor bersama barang bukti Yamaha Mio Soul GT 125 warna abu – abu telah diamankan di Polsek Tallo untuk menjalani proses hukum lebih lanjut.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News