Logo Sulselsatu

Andre Prasetyo Tanta Serap Aspirasi Pemuda di Kelurahan Bontomakkio

Asrul
Asrul

Jumat, 03 Juni 2022 21:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Sul Sel Fraksi Partai Nasdem Andre Prasetyo Tanta (APT) kunjungan perdana dalam rangka reses temui konstituen masa sidang III di Kelurahan Bontomakkio, Kecamatan Rappocini, Makassar, Jumat (3/6/2022).

Lurah Bontomakkio Slamet Riadi turut mendampingi Andre dalam reses yang menyerap aspirasi anak-anak muda itu.

“Kami mengucapkan teirma kasih atas kedatangan Pak APT bersilaturahmi dengan warga kelurahan Bontomakkio,” ungkap Slamet.

Baca Juga : Legislator NasDem Sulsel Andre Minta Warga Adukan Penyalahgunaan Bantuan Pemerintah

Sementara itu, Andre dalam sambutanya memgatakan bahwa kedatangannya adalah sebagai tanggung jawab dan tugasnya sebagai wakil rakyat yakni menyerap apa yang menjadi aspirasi warga.

“Tentu kita harapkan bahwa, aspirasi-aspirasi saudara dan bapak ibu semua nantinya bisa kita perjuangkan bersama. Saya ucapkan terima kasih atas kesediaan menerima kami,” jelas Wakil Ketua Komisi C itu.

Salah satu Ketua Karang Taruna bernama Aldi sangat mengpresiasi kedatangan APT yang ingin mendengar langsung aspirasi pemuda.

Baca Juga : Lakukan Pengawasan di Kelurahan Maloku, Andre Tanta Harap Program Pemerintah Tepat Sasaran

“Dimana baru kali ini ada anggota DPRD Sulsel yang datang di Kelurahan Bontoamkkio. Sebagai anak muda, kami harapkan kedepannya lebih banyak program pemberdayaan seperti pelatihan dan keterampilan untuk masyarakat,” tutur Aldi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...