Logo Sulselsatu

Mantan Wonderkid Persib Bandung, Billy Kerraf Jadi Pemain Trial PSM Makassar

Asrul
Asrul

Minggu, 05 Juni 2022 16:54

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Mantan winger Persib Bandung yang bernama lengkap Fulgensius Billy Paji Keraf pemain asal Maumere, Nusa Tenggara Timur. Trial bersama PSM Makassar di Lapangan Bosowa Sport Center (BSC) Sore hari Sabtu, (4/6/2022). Dan dipantau langsung oleh Pelatih Bernardo Tavares.

Billy Keraf begitu sapaannya pernah menjadi winger Persib Bandung pada musim Liga 1 2018/2019, Performa Billy Keraf pada awal masuk tim asal Kota Kembang tersebut sangat baik sampai-sampai ia dijuluki Wonderkid (Bocah Ajaib), pembuktian performa Billy Keraf melalui penyelamatan Persib Bandung di laga-laga krusial dan juga sering menciptakan gol-gol indah.

Pemain kelahiran 8 mei 1997 itu telah keluar dari tim Persib Bandung pada tahun 2020, dan dipinjamkan ke Badak Lampung, namun tim yang dibelanya itupun harus terdegradasi ke Liga 2.

Baca Juga : Asmo Sulsel Bagi Bingkisan Buat Pelanggan di Hari Pelanggan Nasional 2024

Kemudian Billy Keraf bermain bersama Borneo FC dengan 9 laga dengan torehan 1 gol. Setelah itu pemain berusia 25 tahun itu masuk ke tim Persita pada tahun 2021 lalu namun performa Billy Keraf belum juga terlihat apik seperti di awal-awal bersama Persib Bandung, dengan performa yang semakin menurun kemudian Billy Keraf di keluarkan dari Persita Tangerang pada Jumat, (21/12/2021).

Saat Ini Billy Keraf menjadi pemain berstatus tanpa klub dan mengikuti seleksi trial di PSM Makssar.

DI konfirmasi oleh Media Officer PSM Makassar Sulaiman Abdul Karim mengatakan bahwa memang benar Billy Keraf pemain asal Maumere tersebut masih berstatus trial.

Baca Juga : Dua Pemuda Luwu Timur Lolos Akademi PSM Makassar, PT Vale Beri Dukungan untuk Pengembangan Talenta Lokal

Pelatih Bernardo Tavares bersama tim pelatih lain memantau Billy Kerraf, mereka memantau performa Billy Keraf baru bisa mengambil keputusan di kontrak atau tidak.

“(Billy) masih trial,” singkat Sule sapaan akrab Sulaiman Abdul Karim.

Billy Keraf sebelumnya juga pernah dipanggil untuk bertanding bersama Timnas Indonesia U-23 pada 2019 dan Timnas Indonesia U-19 pada 2014 silam.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Nanang Wijayanto
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...