SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kecamatan Ujung Tanah bekerjasama dengan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar, melaksanakan Sosialisasi Pekan Panutan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Tahun 2022 di Aula Kantor Kecamatan Ujung Tanah, Rabu (8/6/2022).
Dalam sosialisasi pekan panutan PBB, Camat Ujung Tanah Ibrahim menyampaikan optimismenya mampu mencapai target PBB tahun 2022, sesuai dengan target Kecamatan Ujung tanah lebih dari Rp1 Miliar.
Camat Ujung Tanah meminta kepada seluruh Lurah, Kolektor PBB disetiap Kelurahan, Para RT/RW agar target PBB dapat terealisasi 100% sebelum Jatuh Tempo di Bulan November.
Baca Juga : Selama F8, Bapenda Makassar Catat Pembayaran PBB Capai Rp3 Miliar
“Dengan mengedepankan sentuh hati kepada masyarakat, mengingatkan masyarakat akan pentingnya membayar PBB karena Pajak PBB adalah salah satu sumber pembangunan di Kota Makassar,” tuturnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar