VIDEO: Gercep! Detik -detik Petugas Damkar Makassar Terjun ke Lokasi Kebakaran di Jalan Beruang
SULSELSATU.com – Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar bergerak cepat dalam menanggulangi bencana kebakaran yang terjadi di Kota Makassar.
Pada Selasa, 14 Juni 2022 terjadi kebakaran di Jalan Beruang, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar.
Petugas pemadam kebakaran hanya butuh waktu sekitar 3 menit untuk mempersiapkan para petugas dan armada kendaraan sebelum diterjunkan ke lokasi kebakaran.
Sekitar 10 unit armada Damkar diterjunkan ke lokasi kebakaran yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar, Hasanuddin.
“Iya, memang telah terjadi kebakaran di Jalan Beruang, dan kami langsung segera memberangkatkan para Petugas Damkar menuju lokasi,” ungkap Kepala Dinas Kebakaran, Hasanuddin.
“Kurang lebih 10 unit kami berangkatkan untuk mengantisipasi kebakaran tersebut karena kami belum pasti seberapa besar kecilnya kebakaran yang sedang terjadi itu,” jelasnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News