Logo Sulselsatu

Amazfit Luncurkan Dua Model Terbaru Bulan Juni Ini

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 20 Juni 2022 15:15

Jam tangan pintarAmazfit luncurkan produk terbaru (dok. Ist)
Jam tangan pintarAmazfit luncurkan produk terbaru (dok. Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Brand jam tangan pintar Amazfit bakal meluncurkan dua model terbarunya, bulan Juni 2022 ini. Model terbaru Amazfit ini mengusung tagar #BigBip #BigBuddy.

Direktur Amazfit South East Asia, Jacob Jin mengatakan, berangkat dari pemahaman akan perkembangan gaya hidup kaum muda di Indonesia yang semakin membutuhkan dukungan menggapai mimpi, Amazfit tergerak untuk menghadirkan smartwatch yang dapat menghadirkan dukungan yang lebih besar bagi mereka.

“Sesuai dengan kampanye yang kami usung, model terbaru yang akan segera kami hadirkan akan melengkapi seri Amazfit BIP yang menawarkan kelebihan yang lebih besar dari model-model pendahulunya, diantaranya: Big on Screen, Big on Power, Big on Health, Big on Sport, Big on Style dan Big on Action!,” jelasnya dalam siaran resmi, Senin, (20/6/2022).

Baca Juga : Mendukung Produktivitas Segala Kebutuhan Masyarakat, Lenovo Indonesia Rilis Tiga Produk Terbaru

Jacob Jin menyebutkan, mengerti akan keberagaman kebutuhan masyarakat Indonesia, Amazfit pun akan menghadirkan dua model baru sekaligus yang akan melengkapi jajaran keluarga Amazfit BIP yaitu BIP 3 dan BIP 3 Pro.

“Dikenal sebagai seri dari Amazfit yang dipasarkan dengan harga yang bersaing, kedua model terbaru ini dirancang dengan mengusung semangat “Think Big, Think Bip” untuk menjadi Big Buddy yang dapat menemani masyarakat Indonesia khususnya kaum muda dalam menjalani gaya hidup produktif, aktif dan praktis,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum20 April 2025 21:57
Kanwil Kemenkum Sulsel Harmonisasi 33 Rancangan Peraturan Kepala Daerah dalam Sepekan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Divisi Peraturan Perundang – undangan dan Pembinaan Hukum (P3H) Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawes...
Pendidikan20 April 2025 21:06
Samsung Solve for Tomorrow 2025 Resmi Dibuka, Ajak Anak Muda Indonesia Jadi Inovator Dunia
SULSELSATU.com, JAKARTA – Samsung Solve for Tomorrow 2025 kembali dibuka untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingk...
Sulsel20 April 2025 20:18
Wabup Gowa Resmi Tutup Bimbingan Manasik Haji KBIH Syekh Yusuf
Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin menutup secara resmi Manasik Jemaah Calon Haji (JCH) kelompok Bimbingan Manasik Ibadah Haji (KBIH) Syekh Yusuf d...
Pendidikan20 April 2025 20:07
Bupati Husniah Apresiasi Langkah KKSS Bangun Sekolah Unggulan Pertama di Gowa
Bupati Gowa Sitti Husniah mengapresiasi langkah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) membangun sekolah unggulan pertama di Kabupaten Gowa....