Logo Sulselsatu

Loyalisnya di PAW, Darmawangsyah Muin Ajari Teori Kepemimpinan ke Husniah Talenrang

Asrul
Asrul

Selasa, 21 Juni 2022 16:28

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Suasana panasnya Pilkada Kabupaten Gowa mulai terasa meski perhelatannya masih ada 2 tahun lagi tepatnya, November 2024.

Dua bakal calon bupati yang diperkirakan akan bertarung yakni Ketua DPD PAN Gowa Husniah Talenrang dan Sekretaris DPD Gerindra Sulsel bersitegang.

Penyebab keduanya bersitegang dipicu oleh salah satu anggota DPRD Gowa Fraksi PAN yakni Diana Susanti Tunru diusulkan Husniah Talenrang untuk dilakukan penggantian antarwaktu (PAW).

Baca Juga : Eks Kadis Pariwisata Gowa Yakin Hati Damai Mampu Kembangkan Objek Wisata, Ini Alasannya

Diana Susanti Tunru diketahui adalah kerabat alias loyalis Darmawangsyah Muin yang menjadi kandidat calon Bupati Gowa.

Merespon hal itu, Wawan sapaan Darmawangsyah Muin menyampaikan teori kepemimpinan yang merangkul seluruh kader dan menciptakan kenyamanan.

“Saya kira hakikat pemimpin itu, adalah memberi kenyamanan dan kekuatan tekad kepada kader untuk berpihak dan loyal terhadap garis kebijakan partai. Jadi pemimpin itu tidak boleh dzolim kepada kader apalagi telah bersama-sama berjuang membesarkan partai,” tutur Wawan saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (21/6/2022).

Baca Juga : Husniah Talenrang Siap Perjuangkan Aspirasi Warga Terkait Saluran Irigasi di Desa Bone

Wakil Ketua DPRD Sulsel itu menegaskan bahwa dia bersama Diana adalah kerabat, Wawan juga menyebut dekat dengan sejumlah politisi lintas partai di DPRD Gowa.

“Banyak orang dalam sebuah keluarga yang masing-masing punya partai akibat pandangan dan ideologi berbeda tapi tidak juga perlu pecah gara-gada itu. masalah PAW salah satu kader PAN di Gowa hubungan saya dan ibu Diana sebatas persaudaraan dan saya memang dekat dengan hampir semua politisi di gowa,” jelasnya.

Pemilik tagline Gowa Berua itu pun meminta penjelasan ke Husniah Talenrang agar menjelaskan ke publik terkait polemik PAW Diana di DPRD Gowa.

Baca Juga : Selain Berobat Cukup Pakai KTP, Hati Damai Juga Siap Gratiskan Seragam Sekolah

“Jadi tidak ada korelasinya jika pemecatan itu terjadi akibat persoalan kedekatan beliau (Diana) dengan saya, toh hari ini juga belum ada Pilkada dan saya yakin belum ada partai apapun yang mengeluarkan SK resmi usungan. Saya menduga mungkin ada pelanggaran lainnya, dan sudah tugasnya PAN Gowa memberi klarifikasi terkait itu. Saya juga tidak tertarik masuk ke dalam persoalan internal partai lain,” demikian Wawan.

Sebelumnya diberitakan, Sekretaris DPW PAN Sulsel Jamaluddin Jafar mengatakan pihaknya hanya menindaklanjuti perintah DPP untuk membuat rekomendasi penggantian antarwaktu.

“DPD lebih tahu pelanggarannya (Diana), wilayah tidak tahu sampai mana pelanggaran. Yang jelas perintah DPP buatkan rekomendasi PAW,” kata Jamal.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...