Logo Sulselsatu

Jangan Lewatkan! Besok Fadly ‘Padi’ Bakal Konser di MaRI Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 23 Juni 2022 16:54

MaRI Arcade Mal Ratu Indah (dok. Ist)
MaRI Arcade Mal Ratu Indah (dok. Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Jangan lewatkan, Mal Ratu Indah (MaRI) bakal menggelar Live from The Arcade, besok (24/6/2022) malam. Live from The Arcade adalah konser dengan konsep eksklusif yang menghadirkan bintang utama Fadly ‘Padi’.

Tidak hanya Fadly ‘Padi’, Live from The Arcade juga menampilkan talent lokal Makassar seperti Riczky De Keizer dan DVY. Hadir dengan konsep eksklusif, Live from The Arcade menyiapkan 50 meja yang hanya diisi 4 orang.

Marketing & Communication Manager PT Kalla Inti Karsa, Datu Primadona Husain mengatakan, konser ini dihadir sebagai bentuk didedikasi untuk tenant food & beverage (F&B) di MaRI.

Baca Juga : Gelar Halalbihalal, CEO KALLA Ajak Bangun Sinergi yang Lebih Baik

“Jadi kita hanya menyiapkan 50 meja dengan kursi 4 orang. Untuk booking meja bisa di Instagramnya @malratuindah,” jelas Daru Primadona saat ditemui di MaRI Makassar, Rabu, (23/6/2022).

Lebih lanjut, Datu Primadona menjelaskan, Live from The Arcade juga membantu pelaku di industri kreatif untuk tampil. Selain itu, sebagai persembahan untuk customer MaRI yang segmennya menengah ke atas sehingga konsernya digelar secara eksklusif.

“Kami ingin menghadirkan konser yang nyaman, menikmati musik dengan tenang, tidak terganggu, tidak berdesakan sehingga konsernya itu duduk. Kita siapkan meja tapi itu dari tenant, jadi, yang bisa duduk itu kalau melakukan pembelian minimal Rp200 ribu,” bebernya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan09 April 2025 00:02
Hotel Grand Kalampa Takalar Mengaku Dirugikan Oknum Pengguna Aplikasi Michat
SULSELSATU.com, TAKALAR – Manajemen Hotel Grand Kalampa di Takalar, Sulawesi Selatan, mengaku mengalami kerugian akibat ulah oknum pengguna apli...
Internasional08 April 2025 20:05
IUMS Serukan Aksi Militer dan Boikot Global terhadap Israel dalam Fatwa Terbaru
SULSELSATU.com – Sekelompok ulama terkemuka dari Persatuan Ulama Muslim Internasional (IUMS) mengeluarkan fatwa langka yang menyerukan jihad mel...
Video08 April 2025 19:51
VIDEO: Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Jeneponto Minta Maaf atas Kekecewaan Keluarga Pasien
SULSELSATU.com – Direktur RSUD Lanto Dg Pasewang Kabupaten Jeneponto, dr. St. Pasriany, menggelar konferensi pers yang digelar di aula rumah sak...
OPD08 April 2025 19:00
Rp32 Miliar Digelontorkan untuk Perbaikan Jalan Hertasning, DPRD Pastikan Dikerja Tahun Ini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi D DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menegaskan komitmennya untuk mengawal proyek perbaikan Jalan Hertasning di Kota M...