Logo Sulselsatu

Terungkap! Fakta Baru Mahasiswa UKI Toraja Jatuh Dari Lantai 6 Graha Pena

Asrul
Asrul

Kamis, 30 Juni 2022 09:48

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kabar terbaru tentang mahasiswa yang terjatuh dari lantai 6 gedung Graha Pena pada Rabu (29/6/2022) kemarin.

Mahasiswa yang terjatuh itu diketahui, bernama Roslin Pabaru’ Patandang (21) yang merupakan mahasiswa UKI Toraja yang sedang melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Makassar.

Sebelum kematian korban, diketahui almarhum sedang bermasalah dengan salah satu temannya yaitu, Roni Alex.

Baca Juga : Jadi Korban Fitnah Istri Kedua Sudirman Sulaiman, ASN Pemprov Sulsel Lapor Polisi

Kapolsek Panakukkang Kompol Abdul Azis mengungkapkan, RPP sempat mengambil uang RA pada 22 Juni lalu. Namun korban telah mengakui kepada RA terkait uang yang diambilnya, namun korban mengatakan tidak sanggup mengembalikan uang tersebut.

“Setelah pergi dari kos, RA berusaha mencari korban namun tidak ditemukan, baru pada tanggal 28 Juli, RA mengetahui kabar tentang meninggalnya RPP, ” kata Kompol Abdul Azis.

Diketahui sebelumnya korban terjatuh dari lantai 6 Graha Pena, yang diduga sedang mengambil insta story, namun nahas ia terjatuh ke bawa karena tidak menjaga keseimbangan.

Baca Juga : Keluarga Korban Tak Terima Pelaku Pembunuhan di Ponpes Tahfizhul Qur’an Imam Ashim Divonis 4,5 Tahun

Namun, kabar terbaru melalui penyelidikan kepolisian, mengungkapkan korban sengaja melompat dari lantai 6 gedung Graha Pena.

Fakta baru ditemukan juga sebuah rekaman video CCTV, sebelum melompot, korban berjalan lesuh dari lif menuju ke tempat terbuka yakni tempat dia akan melompat di gedung Graha Pena.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Nanang Wijayanto
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...