Warga Pinrang Percayakan Azhar Arsyad Ketua DPW KKP Sulsel

Warga Pinrang Percayakan Azhar Arsyad Ketua DPW KKP Sulsel

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Sulsel Azhar Arsyad diberi amanah oleh warga Kabupaten Pinrang menjadi Ketua DPW Kerukunan Keluarga Pinrang (KKP) dalam musyawarah anggota tingkat Provinsi di Baruga Anging Mammiri pada 2-3 Juli 2022 lalu.

Ketua DPW PKB Sulsel itu mengatakan, dalam rapat formatur KKP menyepakati dia dipercaya sebagai ketua terpilih DPW KKP Sulawesi Selatan periode 2022-2027.

“Tentu terima kasih atas kepercayaan tetapi juga secara bersamaan bisa juga musibah karena amanah adalah tanggungjawab apalagi ini juga momentum bersatunya orang-orang Pinrang dalam wadah bersama bernama KKP,” ujar Azhar, Senin (4/7/2022).

Diketahui, kegiatan ini sudah berlangsung sejak Sabtu 2 Juli kemarin. Kegiatan itu dihadiri langsung Bupati Pinrang Irwan Hamid, Ketua Umum KKP Abdillah Natsir, dan tokoh masyarakat Kabupaten Pinrang.

Ketua Umum Badan Kerukunan Kabupaten Pinrang Abdillah Natsir menjelaskan
organisasi ini merupakan organisasi yang mewadahi orang Pinrang di Makassar dan sekitarnya.

“Selaku ketua umum KKP kita harapkan pada hari ini atas keinginan berbagai pihak mulai dari senior, junior, dan para sahabat berharap, agar warga Pinrang hanya punya satu organisasi yaitu KKP,” jelas Abdillah.

Abdillah menambahkan, melalui KKP ini warga Pinrang yang ada diseluruh wilayah Indonesia memberi kontribusi terhadap daerahnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga