Logo Sulselsatu

Dorong Investasi Bidang Olahraga, Priska Adnan Resmikan Sekolah Berkuda di Gowa

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 04 Juli 2022 17:12

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gowa, Priska Paramita Adnan saat meresmikan Sekolah Berkuda Eqschool Pagatang di Kabupaten Gowa / dokumen: Pemkab Gowa
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gowa, Priska Paramita Adnan saat meresmikan Sekolah Berkuda Eqschool Pagatang di Kabupaten Gowa / dokumen: Pemkab Gowa

SULSELSATU.com, GOWAKabupaten Gowa kembali menjadi fokus investasi. Melihat peluang investasi yang cukup besar di Kabupaten Gowa, kini hadir Sekolah Berkuda Eqschool Pagatang di Kabupaten Gowa.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gowa, Priska Paramita Adnan menuturkan bahwa Eqschool Pagatang ini merupakan sekolah berkuda satu-satunya di Sulawesi Selatan (Sulsel).

“Hadirnya Eqschool Pagatang ini membuka peluang kerja bagi masyarakat sekitar sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Gowa,” tuturnya saat meresmikan Eqschool Pagatang dan Cafe D’Javu, Minggu (3/7/2022).

Baca Juga : PKK Gowa Deteksi Dini Kanker Serviks Lewat Tes IVA dan Pap Smear di 26 Puskesmas

Sekolah berkuda ini kata Priska, sangat baik untuk pertumbuhan anak. Dengan belajar berkuda, anak-anak belajar untuk menyayangi dan berinteraksi dengan makhluk hidup lain dan lingkungannya.

“Penting sekali untuk anak-anak kita belajar menyayangi binatang, berinteraksi dengan makhluk hidup lain dan juga sebagai sarana baru dalam berolahraga,” sambungnya.

Kata Bunda PAUD Kabupaten Gowa ini, berdasarkan penelitian, anak-anak yang ikut sekolah berkuda juga menunjukkan prestasi akademik yang signifikan. Hal ini dikarenakan, dengan berolahraga kemampuan kognitif anak untuk belajar dan menerima pelajaran itu akan meningkat.

Baca Juga : PKK Gowa Bakal Terapkan New Posyandu, Siapkan Standar Layanan Khusus

“Jadi berhubung ini juga adalah musim liburan anak-anak sekolah mari kita sama-sama melihat lagi kebutuhan anak-anak kita dan juga mudah-mudahan ini juga akan membantu meningkatkan kecerdasan anak-anak kita di Kabupaten Gowa karena tentunya di dalam tubuh yang sehat juga terdapat jiwa yang sehat,” pungkasnya.

Pada kesempatan yang sama, Owner Cafe D’Javu dan Eqschool Pagatang, Eka Hermawati mengucapkan terima kasih atas dukungan pemerintah Kabupaten Gowa dan TP PKK Kabupaten Gowa terhadap pelaku usaha seperti dirinya di Kabupaten Gowa.

“Terima kasih kepada Ibu dan Bapak Bupati Gowa karena sampai hari ini dukungan pemerintah Kabupaten Gowa untuk kita pelaku usaha sangat baik,” ujarnya singkat.

Baca Juga : Bupati Adnan Kukuhkan 70 Anggota Paskibraka, Harap Sukses Kibarkan Bendera HUT RI Ke-79

Eqschool Pagatang saat ini dilengkapi fasilitas horse track yang memadai untuk pelatihan dasar, serta memiliki empat ekor kuda dan nantinya seiring waktu akan bertambah. Begitupun juga dengan fasilitas yang ada nantinya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video17 Oktober 2024 18:21
VIDEO: Kecelakaan di Pertigaan Boulevard Makassar, Mobil Tabrak Tiang
SULSELSATU.com – Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di pertigaan Boulevard, Kota Makassar, pada Rabu (16/8/2024) malam. Sebuah mobil berwarna putih t...
Makassar17 Oktober 2024 17:58
Krisis Air Tiap Kemarau, PDAM Makassar Beri Solusi Terbaik Bagi Masyarakat Daerah Utara Kota
Menanggapi aduan warga dan pelanggan yang merasakan minimnya pasokan air bersih setiap musim kemarau tiba, Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar memb...
Politik17 Oktober 2024 17:39
Siap-siap, Seto Wali Kota Makassar Maka Guru Mengaji Hingga Imam Masjid Dapat Insentif Bulanan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi (Seto-Rezki)...
Sulsel17 Oktober 2024 17:31
Bupati Gowa dan Istri Fashion Show di Hari Jadi Sulsel Ke-355 Tahun
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan bersama istri yang juga Ketua TP PKK Kabupaten Gowa Priska Paramita Adnan ikut memeriahkan rangkaian Hari Jadi Sulaw...