RAPAT PLENO. Yusran (kedua kiri) saat memaparkan sejumlah program yang akan digelar dalam rapat koordinasi Apindo Sulsel di Eureka Meeting Novotel Hotel, Rabu, (6/7/2022).
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sulsel akan meluncurkan Market Place. Program ini merupakan andalan Apindo yang diharapkan dapat memajukan pengusaha, khususnya di Sulsel.
Program ini diharapkan akan menjadi motor penggerak ekonomi lokal yang tentu akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi di Sulsel.
Ini terungkap dalam Rapat Pleno 1 DPP Apindo Sulsel yang dipimpin Ketua Apindo Sulsel, Drs Suhardi MSi. Rapat yang digelar di Eureka Meeting Novotel Hotel, Rabu, (6/7/2022) dipandu oleh Sekretaris DPP Apindo Sulsel, Yusran Ib Hernald.
Selain Market Place, juga dibahas beberapa program kerja jangka pendek salah satunya terkait pelantikan tujuh Dewan Pengurus Kabupaten (DPK) serta peningkatan jumlah keanggotaan Apindo.
“Sebagai program unggulan, Market Place diharapkan akan memberikan sarana promosi dan pemasaran bagi UMKM melalui pasar lokal, pameran, dan pelatihan,” jelas Suhardi.
Dalam kesempatan tersebut, juga dijelaskan peran dan fungsi Apindo dalam pemerintahan oleh Riman S Duyo selaku wakil ketua bidang Hukum dan Advokasi. (*)
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar