SULSELSATU.com, BARRU – Pengurus Karang Taruna Kecamatan Barru langsung mengumpulkan donasi untuk membantu korban kebakaran yang ada di Kelurahan Sepee, Rabu (13/7/2022).
Dari informasi yang ada, kejadian ini terjadi tepat pukul 19.18 Wita menghanguskan 1 buah rumah warga atas nama Bahar (I Hame).
Wakil Ketua I KT Kecamatan Barru Ahmad mengatakan kepedulian karang taruna ini sedari awal sudah menjadi komitmen para pengurus. Terlebih disaat keadaan warga yang tertimpa musibah seperti ini.
Baca Juga : Jelang Laga Bupati Cup 2023, Ini Daftar Club yang Resmi Terdaftar
“Mendengar kabar duka tersebut, kami langsung galang donasi sesama pengurus. Alhamdulillah terkumpul dan telah diserahkan hari ini,” kata Ahmad.
Ia mengurai kehadirannya tidak hanya ingin sekadar meringankan beban warga yang berduka tapi juga harus terus hadir untuk memastikan bahwa warga benar-benar terbantukan.
“Ini memang sudah menjadi kewajiban kami selaku pengurus Karang Taruna untuk bisa semaksimal mungkin membantu warga yang membutuhkan. Semoga donasi ini dapat bermanfaat banyak bagi penerimanya nanti. Kita tentu turut berduka dan ini harus kita saling rangkul bersama agar beban yang dirasakan oleh saudara kita ini bisa lebih ringan,” sahutnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar