Toyota Rush Mendominasi Penjualan Kalla Toyota Bulan Juni 2022

Toyota Rush Mendominasi Penjualan Kalla Toyota Bulan Juni 2022

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kalla Toyota kembali memperlihatkan performa penjualan terbaik di bulan Juni 2022 dengan memimpin market share otomotif wilayah Sulawesi hingga 34,1 persen. Unit dengan penjualan terbesar di bulan Juni lalu adalah Toyota Rush.

Marketing General Manager Kalla Toyota, Suliadin mengungkapkan, Kalla Toyota sepanjang tahun 2022 memperlihatkan konsistensinya memimpin market share otomotif wilayah Sulawesi. Sebanyak kurang lebih 10.000 kendaraan Toyota baru mengaspal dalam periode Januari hingga Juni 2022.

Di bulan Juni ini, Kalla Toyota mencatat market share wilayah Sulsel sebesar 33,4 persen, Sulteng dengan capaian 41,5 persen, dan di wilayah Sultra dengan capaian 29,7 persen. Capaian ini menempatkan Kalla Toyota sebagai kendaraan nomor satu yang paling diminati di berbagai wilayah tersebut.

“Terima kasih kepada seluruh pelanggan setia Kalla Toyota. Pencapain tersebut tidak terlepas dari kepercayaan pelanggan terhadap Kalla Toyota dan juga program serta promo terbaik yang dihadirkan setiap bulannya,” pungkas Suliadin, Kamis, (14/7/2022).

Lebih lanjut, Suliadin menyebut jika Toyota Rush dari segmen SUV (Sport Utility Vehicle) menjadi kendaraan yang berkontribusi paling tinggi terhadap penjualan Kalla Toyota di bulan Juni 2022. Toyota Rush menguasai market share SUV Medium dengan capaian 47,7 persen Data penjualan dari bulan Januari hingga Juni 2022 menunjukkan penjualan Toyota Rush mencapai 2.075 unit.

Toyota Rush hadir dengan mengusung konsep tough and dynamic. Penerangan lampu depan Toyota Rush menggunakan LED lengkap dengan imbuhan daytime running light dalam desain rumah lampu yang tajam.

Desain tersebut membuat Toyota Rush tampil gagah dan Tangguh. Walaupun hadir dari segmen mobil sport, Toyota Rush mampu mengakomodir kebutuhan pelanggan, khususnya mereka yang memiliki keluarga besar.

“Berbicara tentang kenyamanan, Toyota Rush dilengkapi tombol pendingin kabin (Air Conditioner) yang sudah berpanel digital. Penggunaan fitur ini memastikan pengemudi untuk mengontrol suhu kabin dengan presisi. Toyota Rush juga menambah kenyaman pengguna dengan 8 Surround Sound Speaker yang ditata menyebar di setiap sudut kabin. Tak hanya itu, 3 buah socket charger juga disediakan pada setiap baris untuk memastikan konektivitas penumpang,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga