Logo Sulselsatu

Cegah Stunting dan Gizi Buruk, PKK Barru Galang Gerakan Ayo Makan Telur

Asrul
Asrul

Kamis, 14 Juli 2022 21:47

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BARRU – Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Barru menggalang Gerakan Ayo Makan Telur di Lantai 6 MPP Barru, Kamis (14/7/2022).

Gerakan ini sebagai dorong mencegah adanya stunting dan gizi buruk pada anak.

Ketua TP PKK Barru Hasnah Syam mengatakan inovasi yang akan dilaunching pada hari ini, adalah didasari semata mata karena keinginan dan harapan agar bagaimana kiranya dapat membantu upaya upaya nyata Pemkab Barru dalam program percepatan penurunan Stunting.

Baca Juga : Jelang Laga Bupati Cup 2023, Ini Daftar Club yang Resmi Terdaftar

“Selama ini kami TP PKK selalu menempatkan diri selaku mitra terbaik dan mitra terdekat pemerintah, dalam mensukseskan segala program-program pembangunannya, terutama yang berkaitan dengan sasaran keluarga, ibu dan anak, mulai dari tingkat kabupaten, tingkat kecamatan dan tingkat kelurahan atau desa,” kata Hasnah mengawali sambutannya.

Melalui gerakan Ayo Makan Telur ini, bisa menjadi jalan keluar untuk mencegah stunting bagi anak. Dengan program gerakan semacam ini terus mendorong masyarakat agar ikut peduli akan masalah kesehatan tersebut.

“Kami berharap mudah mudahan bapak Bupati selaku perwakilan Pemkab Barru beserta segenap jajaran dapat juga melihat dan menilai ini sebagai suatu kontribusi nyata dari kami TP PKK yang mau melihat kabupaten Barru semakin maju dan berdaya saing tinggi baik ditingkat provinsi maupun ditingkat nasional,” harapnya.

Baca Juga : Tehnical Meeting Bupati Cup 2023 Digelar, Ini Pesan Kadispora Barru

Sehingga kata Hasnah, Keluarga adalah elemen paling terdekat untuk bisa memastikan kebutuhan yang bisa menunjang gizi bagi anak.

“Maka saya mengajak semua elemen untuk bisa berkolaborasi mengwujudkan gerakan ini benar-benar bisa terealisasi. Kita harus punya komitmen untuk itu,” harapnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Asriadi Rijal
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...