Logo Sulselsatu

Taufan Pawe Sesumbar Target 14 Kursi DPRD Gowa di Pemilu 2024

Asrul
Asrul

Minggu, 31 Juli 2022 16:34

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPD I Golkar Sulsel sesumbar meraih 14 kursi di DPRD Kabupaten Gowa pada Pemilu 2024 mendatang, diketahui saat ini partai berlambang pohon beringin itu hanya mendudukkan 3 orang kadernya di parlemen.

Hal itu disampaikan Taufan usai melanti kepengurusan DPD II Golkar Gowa periode 2021-2022 dibawah komando Ambas Syam, di Gedung De’bollo, Kelurahan Kaligowa, Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Minggu (31/7/2022).

“Pemilu 2019 cukup mengkhawatirkan karena kita hanya mendapatkan tiga kursi. Olehnya itu Golkar Gowa harus kerja-kerja ekstra. Harus ditangani secara khusus. Untuk 2024, target kita menjadi 14 kursi capaian 10 kursi,” kata Taufan dalam keterangan resminya.

Baca Juga : Dugaan Pencemaran Nama Baik Taufan Pawe ke Nurdin Halid Mulai Digarap Polda Sulsel

Untuk itu, Walikota Parepare dua periode ini optimis, Golkar Gowa di bawah kepemimpinan Ambas Syam kembali berjaya. Kejayaan Golkar Gowa selaras dengan kemanangan Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto menjadi presiden 2024 mendatang.

“Saya yakin di bawah kepemimpinan bapak Ambas Syam Golkar bisa kembali berjaya dan mengantarkan simbol kemuliaan partai kita bapak Airlangga terpilih menjadi presiden,” katanya.

Sementara Ketua Golkar Gowa, Ambas Syam mengaku optimis bisa mengembalikan kejayaan Partai Golkar Gowa. Mantan Anggota DPRD Sulsel itu telah menyiapkan startegi khusus dalam memenangkan Pohon Beringin pada Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga : Tanpa Lawan, Zulham Arief Pimpin KONI Parepare Periode 2022-2026

“Kader Golkar Gowa akan menjalankan rencana strategis khusus untuk memenangkan Golkar secara linear dengan penguatan kader. Sehingga kami opitimis Golkar Gowa bisa kembali berjaya,” katanya.

Untuk diketahui, raihan Partai Golkar di DPRD Kabupaten Gowa pada periode 2014-2019 sebanyak 9 kursi dan berhasil meraih posisi Ketua DPRD, namun saat Pileg 2019 terjadi penurunan, tersisa 3 kursi atau tak cukup satu fraksi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video21 April 2025 20:34
VIDEO: Komisi III Gelar RDP terkait Dugaan Eksploitasi Pemain Sirkus Taman Safari
SULSELSATU.com – Komisi III DPR RI menggelar Rapat Dengar Pendapat terkait dugaan eksploitasi dan kekerasan pemain Sirkus Taman Safari, Senin (2...
Makassar21 April 2025 20:07
LAZ Hadji Kalla Tuntaskan Program Rumah Dhuafa di Gowa dan Makassar
Lembaga Amil Zakat (LAZ) Hadji Kalla melalui Bidang Islamic Care telah menuntaskan program Bedah Rumah Dhuafa untuk memberikan hunian layak bagi masya...
Berita Utama21 April 2025 19:37
Tepat di Hari Kartini, Wali Kota Munafri Arifuddin Tunjuk Nielma Palamba Jadi Plh Sekda
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin secara resmi menunjuk Nielma Palamba ...
Berita Utama21 April 2025 19:03
Wali Kota Makassar Rombak Direksi BUMD, Ini Daftar Plt yang Ditunjuk
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin resmi menunjuk pelaksana tugas (Plt) direksi baru di sejumlah Badan Usaha Milik D...