Logo Sulselsatu

Siap Menuju Pertambangan Rendah Karbon, PT Vale Hadirkan Truk Listrik Pertama di Blok Sorowako

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 04 Agustus 2022 16:16

CEO PT Vale, Febriany Eddy (tengah) di depan truk listrik pertama PT Vale di Blok Sorowako Luwu Timur (Sri Wahyudi Astuti / Sulselsatu.com)
CEO PT Vale, Febriany Eddy (tengah) di depan truk listrik pertama PT Vale di Blok Sorowako Luwu Timur (Sri Wahyudi Astuti / Sulselsatu.com)

SULSELSATU.com, SOROWAKOPT Vale Indonesia Tbk terus menunjukkan komitmen dan keseriusannya menuju pertambangan rendah karbon. Salah satunya dengan menghadirkan truk listrik pertama di Sorowako.

Truk listrik pertama PT Vale adalah CXMG tipe XDR-80-TE yang berasal dari China. Truk ini memiliki tenaga yang 100 persen berasal dari listrik. Total muatan yang bisa ditampung truk listrik ini mencapai 70 ton.

PT Vale menghadirkan truk listrik pertama ini sebagai langkah uji coba selama satu tahun. Dari sini, PT Vale akan melihat kinerja dan efisiensi dengan penggunaan truk listrik ini.

Baca Juga : PT Vale IGP Morowali Raih Penghargaan Indonesia Corporate Sustainability Award 2024

CXMG tipe XDR-80-TE dari China ini harus mengisi daya selama 90 menit setiap 12 jam sekali.

CEO PT Vale Indonesia, Febriany Eddy mengatakan, saat ini tujuan mulia keberadaan PT Vale adalah memperbaiki kehidupan. Bukan lagi visi menjadi nomor satu tapi ada untuk memperbaiki kehidupan.

“Kita ada untuk memperbaiki kehidupan. Tidak lagi visi jadi nomor satu karena itu terkesan egois. Mengacu pada tujuan utama yaitu memperbaiki kehidupan dimana pun kita berada,” kata Febriany dalam acara menuju pertambangan rendah karbon di MEM PT Vale, Kamis, (4/8/2022).

Baca Juga : PT Vale Indonesia Tegaskan Komitmen Keberlanjutan Mendukung Transisi Energi Bersih di COP29

Bertekad untuk memperikan manfaat yang besar bagi masyarakat, PT Vale tidak hanya melakukan praktek pembangunan berkelanjutan tetapi juga mempromosikan dan mengedukasi pentingnya pembangunan keberlanjutan di luar lingkup kerja.

“Saya berharap dapat menginspirasi semua dengan kita berkarya untuk memperbaiki kehidupan. Masalah global dekarbonisasi sudah sangat mendesak, harus ada solusi untuk transisi energi terbarukan, kita memastikan melakukan praktek bisnis penambangan harus rendah emisi,” jelasnya.

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...