SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kalla Institute melalui Lembaga LPPM melaksanakan program pembekalan dan penyerahan KKN Profesi Angkatan 1 tahun 2022 di Kampus Kalla Institute dan Kantor PT Bumi Jasa Utama.
Pembekalan yang bertema “Innovative Business Process & Supply Chain For Enhancing Customer Delight” itu mendatangkan pemateri dari akademisi dan praktisi bisnis seperti Ketua LPPM Kalla Institute Andi Tenri Pada, Dosen Kalla Institute Syarief Dienan Yahya dan Asessment Center Department Head Kalla Group Hendarjat Hambali.
Ketua LPPM, Andi Tenri Pada dalam materinya mengatakan bahwa tujuan dari program KKN Profesi kali ini adalah menanamkan kemampuan serta keterampilan umum, sikap, serta keterampilan umum para peserta KKN dalam dunia bisnis yang sesungguhnya.
Baca Juga : Kalla Rescue Latihan Intensif Tingkatkan Keahlian Respon Tanggap Darurat Bencana
“Tentunya KKN Profesi Angkatan pertama ini kami ingin para peserta mendapatkan banyak skill dan kemampuan baru yang mungkin tidak akan mereka dapatkan di bangku perkuliahan. Karena kami yakin, bahwa dengan menerjunkan mahasiswa langsung pada praktik bisnis akan membuka pemahaman yang lebih luas tentang bisnis itu sendiri,” ungkapnya.
KKN yang berlangsung selama 30 hari itu akan berlangsung di PT Bumi Jasa Utama yang bergerak dalam bidang logistic. Empat peserta KKN Profesi telah dibagi di berbagai divisi seperti divisi logistic, marketing and sales, sera tim software & design.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar