Logo Sulselsatu

2 Politisi Golkar di Sulsel Meninggal Dunia

Asrul
Asrul

Kamis, 18 Agustus 2022 12:53

ilustrasi. (int)
ilustrasi. (int)

 

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai Golkar di Sulsel kembali berduka, 2 orang kadet terbaiknya meninggal dunia pada Kamis (18/8/2022).

Keduanya adalah Ketua DPRD Kota Parepare yang juga sebagai Bendahara DPD II Golkar Kota Parepare Andi Suhartina Tipu dan Sekretaris DPD II Golkar Kota Makassar Irianto Ahmad.

Baca Juga : Puang Solong Tak Kunjung Dilantik sebagai Pimpinan DPRD Maros, Taufan Pawe Abaikan Putusan DPP Golkar?

Wakil Ketua DPD II Golkar Makassar Bidang Pemenangan Pemilu Abd Wahab Tahir yang dikonfirmasi membenarkan kabar tersebut.

“Iye benar infonya jantung iye,” kata Wahab kepada wartawan.

Wahab mengatakan Irianto menghembuskan napas terakhir pukul 09.00 WITA.

Baca Juga : Golkar Sulsel Garansi Bulat Dukung Bahlil Jadi Ketum di Munas

“Saat ini jenazah almarhum dilakukan pemeriksaan di RS Grastelina Makassar,” kata Wahab.

Jenazah Irianto akan disemayamkan di Jl. Dg. Tata II kompleks Citra Mas blok A No.12 Parang Tambung Makassar.

Sementara itu, Ketua DPD I Golkar Sulsel Taufan Pawe dalam akun instagramnya menyampaikan belasungkawa atas berpulangnya dua kader terbaik Partai Golkar.

Baca Juga : Dicopot Sebagai Ketua Golkar Barru, Mudassir: Tidak Apa-apa

“Innalillahi Wainnailaihi Rojiun… Golkar kehilangan 2 kader terbaiknya sahabat saya…, Kakak saya…,” tulis Taufan Pawe dikutip media ini.

“Semoga Almarhum dan Almarhumah husnul khatimah, mendapat tempat terbaik di sisi Allah azza wa jalla. Mewakili keluarga besar Partai Golkar, kami memohon agar dimaafkan segala dosa keduanya. Insya Allah keduanya menjadi suri tauladan bagi kita semua,” tambahnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...