Logo Sulselsatu

Lorong 24 Jalan Muhammad Yamin Baru Semarakkan Kemerdekaan RI ke-77 dengan Pameran Lukisan

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 18 Agustus 2022 20:38

Pameran lukisan lorong 24 Kelurahan Bara Baraya Kecamatan Makassar, Kota Makassar dalam memperingati Kemerdekaan RI ke-77 (dokumen: ist)
Pameran lukisan lorong 24 Kelurahan Bara Baraya Kecamatan Makassar, Kota Makassar dalam memperingati Kemerdekaan RI ke-77 (dokumen: ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Semarakkan Kemerdekaan RI ke-77, lorong 24 Jalan Muhammad Yamin Baru, Kelurahan Bara-baraya Timur Kecamatan Makassar pameran lukisan.

Pameran yang dibalut dalam tema ARTSOCIETY ini akan berlangsung hingga 20 Agustus 2022. Tidak hanyalukisan, ada juga mural, musik, dan layar tancap. ARTSOCIETY dikelola oleh Kelana Artspace bersama Bara-baraya Project serta difasilitasi warga di RW 5.

Menurut Ashabul Kahfi dari Kelana Artspace, pameran gang mencoba mendekatkan kembali seni di masyarakat khususnya bagi kalangan masyarakat kawasan padat penduduk dan urban di kota Makassar.

Baca Juga : Peringati Hari Kemerdekaan RI, Kecamatan Mamajang Gelar Pesta Rakyat

“Kelana beberapa kali membuat aktivitas kesenian seperti pameran seni rupa dan screening film, tapi baru kali ini kita bisa mewujudkan keinginan untuk membawa kesenian ke gang padat penduduk bahkan berhasil mendapat space untuk membuat mural street art dalam lorong 24 di Bara-baraya Timur ini,” beber Kahfi.

Sementara Irwan. AR dari Bara-baraya Project menuturkan, ini bagian dari kerja kebudayaan untuk memberikan suasana berbeda di hari kemerdekaan maupun dalam keseharian masyarakat.

“Ini momen hari kemerdekaan yang biasanya dimanfaatkan masyarakat untuk bergembira dengan segala macam aktivitas mulai dari lomba-lomba hingga pesta rakyat semacam memberi jeda pada keseharian mereka,” ungkap Irwan.AR yang juga adalah salah satu warga di kelurahan Bara-baraya Timur.

Baca Juga : HUT RI ke-77, Kecamatan Wajo Persembahkan Pesta Rakyat

Salah satu seniman perupa, Zamkamil bilang bahwa pameran di gang ini bisa memberikan efek psikologis bagi warga yang sehari-hari hidup dalam tempat sempit dan rumah-rumah yang saling berhimpitan.

“Dengan beberapa karya perupa khususnya mural yang memberi warna-warna terang berefek psikologis yang memberikan semangat kepada warga,” ujar Zamkamil.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...