Logo Sulselsatu

Saatnya Wanita Merdeka Kanker, Begini Penjelasan Siloam Makassar

Asrul
Asrul

Jumat, 19 Agustus 2022 11:23

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Indonesia yang ke-77, Siloam Makassar menghelat bincang sehat melalui Instagram _Live_ dan Zoom _Meeting_ pada Selasa, 16 Agustus 2022. Topik yang diangkat pada pembicaraan kali ini mengenai wanita dan kanker.

Bersama dr. John S. L. A. Pieter, S. pB (K) Onk selaku Dokter Spesialis Bedah Onkologi di Siloam Makassar, edukasi kesehatan ini hendak mengingatkan para wanita untuk lebih mawas diri mengenali tanda-tanda kanker yang dapat menimpa siapapun.

Perlu diketahui, kanker merupakan jenis tumor yang mengancam. Awal mula kehadiran kanker dalam diri dapat dikenali dengan adanya benjolan tidak normal dari suatu bagian tubuh yang tidak dapat dikendalikan oleh tubuh itu sendiri. Istilah ini kerap kali disebut juga sebagai tumor.

Baca Juga : Kupas Tuntas Penyakit Lupus, Waspada Autoimun

“Tumor dibagi menjadi dua jenis, yaitu jinak dan ganas. Tumor dapat dikatakan jinak apabila tumbuh lambat, tidak berakar, bagian benjolan mudah digerakkan, tidak sakit, kenyal atau padat berkonsistensi dan permukaan rata dengan batas yang jelas.” Kata dr. John Pieter dalam sesi Instagram _Live_ dan Zoom _Meeting._

Sebaliknya, tumor dapat dikatakan ganas jika tumbuh cepat, berakar sehingga sulit digerakan, konsistensi padat dan keras, dapat menyebar, hingga berpotensi mengakibatkan kematian.

dr. John Pieter yang berpraktik setiap Senin, Selasa, dan Jumat pukul 13.00 – 14.00 WITA di Siloam Hospitals Makassar juga menuturkan, “Umumnya, bagian tubuh yang sering terkena kanker antara lain, leher rahim, payudara, paru, hati, darah, kulit, hidung, dan usus besar. Salah satunya yang perlu diwaspadai adalah kanker pada payudara.”

Baca Juga : RS Siloam Tolak Layani Korban Lakalantas Petugas Kebersihan karena Pakai BPJS

Kanker payudara _(Carcinoma Mammae)_ menjadi ‘momok’ yang sering terjadi pada wanita. Penyakit ini jarang menimpa pria. Bila ada perubahan bentuk atau ada rasa sakit pada bagian sekitar, kondisi tersebut perlu diwaspadai.

Deteksi dini penting dilakukan. Tak hanya berpatokan pada kanker payudara saja, melainkan jenis kanker lainnya yang berpotensi timbul dalam tubuh.

Dilanjutkannya, “Diagnosis kanker dapat berupa tindakan anamnesis, pemeriksaan fisis, mammografi, dan USG. Secara lebih lanjut, terapi pengobatan penyakit ini meliputi, tindakan operasi, penyinaran, kemoterapi, hormonal terapi, dan immuno terapi.”

Baca Juga : Wanita yang Sering Begadang Berisiko Kanker Payudara

Pada stadium dini (kuratif), tindakan pengobatan dapat dilakukan melalui BCT, MRM dengan adjuvant kemoterapi, radioterapi, hormonal terapi. Sedangkan pada stadium lanjut (paliatif), tindakan pengobatan yang utama adalah hormonal terapi dengan tambahan radioterapi atau kemoterapi, serta operasi.

“Pentingya deteksi dini karena prognosis untuk kemungkinan hidup berkisar 5 tahun. Stadium 1 berkisar 90-95%, stadium 2 berkisar 70-75%, dan stadium 3 & 4 berkisar 10-25%,” ucap dr. John Pieter.

Menutup sesi bincang sehat kali ini, dr. John Pieter turut menggencarkan slogan WASPADA agar wanita dapat melakukan deteksi dini mengenai kemunculan kanker, bahkan secara jangka panjang dapat terbebas dari kanker.

Apa itu WASPADA?

W = Waktu buang air besar atau kecil, apakah ada perubahan?
A = Alat pencernaan, apakah terganggu atau ada kesulitan menelan?
S = Suara serak atau batuk yang tidak kian sembuh.
P = Payudara atau bagian lain, apakah ada benjolan?
A = Andeng-andeng yang berubah sifatnya.
D = Darah atau lendir yang abnormal keluar dari tubuh.
A = Adanya luka atau koreng yang tidak kunjung sembuh.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...