Logo Sulselsatu

Masjid Modern Kurir Langit Barru Bakal Gelar Doa Seribu Santri

Asrul
Asrul

Rabu, 31 Agustus 2022 18:07

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BARRU – Masjid Modern Kurir Langit Kabupaten Barru bakal menggelar event Doa Seribu Santri pada awal September nanti, Rabu (31/8/2022).

Presiden Kurir Langit Muhammad Nur Syahid mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan menghadirkan 1000 santri dalam kegiatan Doa Seribu Santri.

“Insyaa Allah jika Allah mengizinkan akan hadir ribuan santri, yatim dan penghafal Al Quran dari berbagai perwakilan pondok pesantren dan panti asuhan dari beberapa kabupaten kota di Sulawesi Selatan,” kata Syahid seraya menyebut acara tersebut akan digelar 5 September mendatang.

Baca Juga : Jelang Laga Bupati Cup 2023, Ini Daftar Club yang Resmi Terdaftar

Urainya, ribuan adik kecil ini hadir atas mobilisasi dan undangan dari Masjid Modern Kurir Langit. Event ini adalah event akbar tahunan Masjid Modern Kurir Langit sebagai momentum untuk berbagi, membahagiakan para santri dan saling mendoakan.

“Agendanya sepanjang hari dari pagi sampai siang santri akan menyaksikan banyak pertunjukan, banyak jamuan dan bingkisan kebahagiaan dan di puncak kebahagiaannya serentak ribuan tangan malaikat-malaikat kecil itu akan berdoa mengetuk-ngetuk pintu rahmat dan pertolongan Allah untuk kita semua, untuk kejayaan Islam dan kaum muslimin, serta keselamatan bangsa dan tanah air,” jelasnya.

Moment ini juga kata Syahid menjadi momentum ukhuwah dan merapatkan persatuan santri-santri dari berbagai lembaga dan afiliasi pesantren yang selama ini menjadi mitra dakwah Masjid Modern Kurir Langit.

Baca Juga : Tehnical Meeting Bupati Cup 2023 Digelar, Ini Pesan Kadispora Barru

Setiap santri akan mendapatkan bingkisan terbaik untuk dibawa pulang sebagai bekal dan motivasi agar tetap semangat menuntut ilmu dan menghafal Alquran.

“Santri di harapkan kedepan akan ikut mengisi panggung-panggung kepemimpinan umat dan bangsa, sehingga perlu untuk terus didorong dengan berbagai event dan momentum seperti ini,” harapnya kembali.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Asriadi Rijal
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News23 April 2025 19:13
Selama 4 Tahun, Telkom Indonesia Kembali Masuk Daftar LinkedIn Top Companies 2025
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali meraih penghargaan LinkedIn Top Companies 2025 sebagai salah satu tempat kerja terbaik untuk pengem...
Makassar23 April 2025 19:03
Cahaya Bone Siapkan Layanan Shuttle Bus ke Parepare Khusus Pendukung PSM Makassa
Mendukung laga seru antara PSM Makassar melawan Bali United yang akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie Kota Parepare, Cahaya Bone menyediakan laya...
Makassar23 April 2025 18:09
UTBK SNBT Mulai Digelar di UNM, 14.834 Peserta Ikut Seleksi Masuk Perguruan Tinggi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universitas Negeri Makassar (UNM) resmi memulai pelaksanaan Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai bagian da...
Makassar23 April 2025 18:06
Sekolah Islam Athirah Rayakan HUT ke-41 dengan Semangat Kolaborasi dan Inovasi Pendidikan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-41 dengan mengusung tema “Kolaborasi Menginspirasi Neg...