Logo Sulselsatu

Hanura Sulsel Bagi Makanan Gratis ke Warga Pengguna Jalan Pettarani

Asrul
Asrul

Jumat, 02 September 2022 16:01

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – DPD Hanura Sulsel menggelar aksi sosial Jumat Berkah dengan berbagi makanan gratis ke masyarakat.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPD Hanura Sulsel Amsal Sampetondok didampingi Sekretaris Hendra Hartono bersama sejumlah pengurus lainnya tepat di depan kantor Hanura, Jalan AP Pettarani, Makassar, Jumat (2/9/2022).

“Ini yang pertama kalinya kami lakukan sejak pindah kantor dari Jalan Ratulangi ke Jalan AP Pettarani. Dan kita berharap ini menjadi kegiatan sosial setiap saat,” tutur purnawirawan TNI itu.

Baca Juga : Buka Puasa Bersama Hanura Sulsel, Momentum Konsolidasi dan Refleksi Kader

Sementara itu, Sekretaris DPD Hanura Sulsel Hendra Hartono mengatakan masyarakat pengguna jalan begitu antusias menerima bantuan makanan siap saji yang diserahkan.

“Kami di DPD Hanura ada program Jumat berkah setiap Hari Jumat, ini bertujuan untuk berbagi ke saudara-saudara kita, serta langsung menyentuh ke masyarakat,” ujar Hendra.

Hendra melanjutkan bahwa, Hanura Supael dibawah kepemimpinan Amsal akan terus berupaya agar partai ini betul-betul dirasakan kehadirannya oleh masyarakat.

Baca Juga : Hanura Sulsel Bakal Gerakkan Legislator dan Pengurus DPC se-Sulsel Menangkan Andalan Hati

“Tentu ini salah satu cara agar Partai Hanura Sulsel bisa dekat di hati masyarakat. Beberapa kegiatan sudah dan akan terus kita lakukan supaya partai ini dicintai rakyat,” tutur Hendra.

“Kegiatan seperti tentu tidak akan berhenti haei ini saja. Hanura Sulsel akan terus melaksanakan kegiatan-kegiatan sosial apalagi kondisi sekarang yang serba sulit,” demikian Hendra.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum06 Mei 2025 21:10
Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Rakor Virtual Optimalisasi Layanan Pendaftaran Jaminan Fidusia
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) mengikuti Rapat Koordinasi Virtual bertaju...
OPD06 Mei 2025 21:02
Aset Reklamasi Belum Rampung, DPRD Sulsel Desak Kepastian dari PT Yasmin dan Pemprov
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Panitia Kerja (Panja) DPRD Provinsi Sulawesi Selatan melakukan kunjungan lapangan ke kantor PT Yasmin Bumi Asri yang berl...
Hukum06 Mei 2025 20:24
Kurang dari 24 Jam Pasca Dilaporkan, Polisi Ringkus 5 Terduga Pelaku Curnak di Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA – Tim Resmob Polres Bulukumba bersama personel Polsek Kindang berhasil mengungkap kasus pencurian ternak (curnak) yang ter...
Makassar06 Mei 2025 19:50
Bantuan Alat Pertanian untuk Warga Barombong, Andi Tenri Uji Apresiasi Respons Cepat DPP Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Aspirasi warga Barombong akhirnya membuahkan hasil. Dinas Perikanan dan Pertanian (DPP) Kota Makassar menyalurkan bantuan...