Logo Sulselsatu

Rudianto Lallo Pimpin IKA Unhas Makassar Periode 2022-2026

Asrul
Asrul

Sabtu, 03 September 2022 13:49

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo resmi terpilih menjadi Ketua Ikatan Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, periode 2022-2026.

Penetapan Rudianto Lallo jadi ketua IKA melalui Musyawarah Daerah (Musda) I (pertama) IKA UNHAS Makassar, yang digelar di Pulau Samalona, Kecamatan Sangkarrang, Makassar, Sabtu (3/9/2022).

Dimana Musda IKA UNHAS Makassar ini sendiri dihadiri sekitar 150 peserta sesuai registrasi peserta Musda I.

Baca Juga : Rudianto Lallo Ingatkan Polisi Jaga Netralitas di Pilkada 2024

“Memustukan saudara Rudianto Lallo SH sebagai ketua IKA daerah kota makassar perisode 2022-2026 sekaligus sebagai ketua formatur,” tutur Stering Committee Musda I IKA UNHAS Makassar, Imran Eka Saputra.

Usai terpilih jadi Ketua IKA UNHAS Makassar, Rudianto Lallo diminta untuk segera membentuk kepengurusan yang akan ditemani formatur tergabung dari Pengurus Pusat IKA, Panitia Musda, dan dua peserta.

Baca Juga : Moment Ketua DPRD Makasaar Rudianto Lallo Bacakan Teks Proklamasi Peringatan HUT RI ke-79

Adapun susunan formatur, Ketua terpilih Rudianto Lallo, Faisal (Panitia), Soewarno Sudirman (IKA Pusat), Fatmawati Wahyudin (Peserta), Nur Saidah Sirajuddin (Peserta).

Sebelumnya, Inisiator Pembentukan IKA UNHAS Makassar, Iwan Kurniawan mengatakan bahwa, sejak dibuka pendaftaran Senin 22 Agustus 2022 sampai akhir pengajuan calon ketua IKA UNHAS Jumat 2 September 2022 kemarin. Hanya satu mendaftar.

“Jadi sampai pengajuan bakal calon ketua hanya satu yang mendaftar di sekretariat panitia Jalan Adyaksa Nomor 1. Yakni Bapak Rudianto Lallo SH,” tuturnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...