Logo Sulselsatu

Komisi D Soroti Realisasi Proyek Jalan Dinas PUTR Sulsel Sangat Rendah

Asrul
Asrul

Rabu, 07 September 2022 18:13

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi D bidang pembangunan DPRD Sulsel menggelar rapat bersama Dinas PUTR Sulsel dan Perkimtan di Kantor DPRD Sulsel, Rabu (7/9/2022).

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Komisi D Andi Rachmatika Dewi didampingi wakil ketua Jhon Rende Mangontan dan Azhar Arsyad bersama sejumlah anggota yakni, Muh Taqwa Muller, Mizar Roem, Muh Syarif.

Cicu sapaan akrab Rachmatika Dewi mengatakan dari hasil rapat ini, ditemukan masih banyak proyek jalan yang realisasinya sangat rendah sekali, bahkan ada yang dibawah 5 persen.

Baca Juga : Konsep Sekolah Unggulan Disdik Sulsel Dikritik Irfan AB dan Yeni Rahman, Dinilai Ciderai Pemerataan Pendidikan

“Tentu kami sangat sayangkan itu, ini sudah masuk bulan September dan realisasinya sangat rendah sekali, bahkan kita temukan ada yang dibawah 5 persen, ada yang baru 7 persen,” ujar Cicu kepada awak media.

Ketua DPD NasDem Kota Makassar itu pun mengatakan ini akan menjadi bahan evaluasi bagi pihaknya dalam pembahasan anggaran perubahan nantinya.

“Kami juga akan melakukan kunjungan ke proyek yang realisasinya ini sangat rendah. Kita ingin memastikan kendala apa yang dihadapi dilapangan sehingga pengerjaannya lamban,” tutur Cicu.

Baca Juga : Aset Reklamasi Belum Rampung, DPRD Sulsel Desak Kepastian dari PT Yasmin dan Pemprov

Cicu pun meminta kepada Dinas PUTR Sulsel untuk serius melakukan pengawasan kepada pemenang tender proyek yang realisasinya rendah, sehingga menjadi catatan dalam pengerjaan proyek di tahun berikutnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi D Jhon Rende Mangontan memaparkan bahwa PPK, Dinas PUTR Sulsel bersama mitranya untuk melakukan upaya semaksimal mungkin untuk mengejar target realisasi pengerjaan fisiknya bisa selesai tepat pada bulan Desember tahun ini.

“Saya minta ke dinas terkait atau PUTR untuk menyiapkan strategi khusus mengejar ketertinggalan target realisasi fisiknya. Dari sini kami bisa memiliki gambaran proyek mana yang nantinya bisa kita tambah anggaran dan proyek yang akan kita pangkas,” jelas Jhon yang juga politisi Partai Golkar.

Baca Juga : DPRD Sulsel Dorong Sekolah Swasta Dapat Subsidi, Usulkan Rp5 Miliar untuk Pendidikan Gratis

Legislator asal Toraja ini mengatakan hampir seluruh proyek Dinas PUTR Sulsel yang tidak sesuai harapan, sementara waktu yang ada tersisa tiga bulan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video07 Mei 2025 23:11
VIDEO: Komisi III DPR Terima Aspirasi Advokat soal Ormas yang Meresahkan
SULSELSATU.com – Rapat Dengar pendapat Komisi III DPR RI dengan Perwakilan para Advokat anti-premanisme, Rabu (7/5/2025). Perwakilan Advokat itu...
Video07 Mei 2025 21:46
VIDEO: Ngaku Wartawan, Pria Ini Gerebek Wisma Demi Rayu Penghuni Berhubungan Badan
SULSELSATU.com – Seorang pria menghebohkan warga Bulukumba, Sulsel, setelah mengaku sebagai wartawan dan menggerebek kamar wisma. Aksinya yang viral...
Hukum07 Mei 2025 21:26
Kanwil Kemenkum Sulsel dan DPD PAPPRI Berkomitmen Lindungi Karya Musik Lokal
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen perlindungan karya cipta musisi lokal menguat setelah Kepala Divisi Pelayanan Hukum Kanwil Kementerian Hukum...
Pendidikan07 Mei 2025 21:25
Persiapkan Dosen Muda Studi S3 ke Luar Negeri, Unismuh Siapkan Tes TOEFL ITP Bersama IIEF
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar resmi ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Tes TOEFL ITP dalam rangkaian M...