Logo Sulselsatu

Rangkul Pelajar di Kota Makassar, Yamaha Gelar Fazzio Youth Project Berskala Nasional

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 10 September 2022 12:39

PT SJAM menggandeng beberapa SMA di Makassar dalam event Fazzio Youth Project (dokumen: ist)
PT SJAM menggandeng beberapa SMA di Makassar dalam event Fazzio Youth Project (dokumen: ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Yamaha Teritori VII khususnya area Sulselbar area Marketing PT Suracojaya Abadimotor (PT SJAM) menyapa pelajar beberapa SMA di Kota Makassar melalui aktivitas Connected High School Contest. Event ini akan berlangsung sepanjang September 2022.

Fazzio Youth Project (FYP) adalah rangkaian aktivitas yang mewakili karakter Yamaha Fazzio Hybrid-Connected sebagai wadah untuk mendukung kreativitas sekaligus karakter generasi masa kini yang semakin aktif, dinamis, dan akrab dengan dunia digital,” jelas Antonius Widiantoro selaku Assistant General Manager Marketing – Public Relation PT YIMM.

Selain itu, FYP bersama produk Yamaha Fazzio Hybrid-Connected yang melibatkan konsumen generasi muda, juga diramaikan para pelajar SMA serta SMK di seluruh Indonesia.

Baca Juga : Fazzio Modifest 2025 Bakal Berlangsung di TSM Makassar 28 Mei Mendatang

Kata Antonius, selain memberikan edukasi aktivitas Connected High School Contest, juga mengasah pengetahuan para pelajar dengan kompetisi antarpelajar secara nasional yang sebelumnya telah mengikuti Yamaha Class. Kompetisi melewati beberapa jenjang mulai dari tahap sekolah, kemudian ke tahap regional, dan mewakili sekolah sekaligus areanya ke tahap nasional.

Sementara itu, Manager Promosi PT SJAM, Sintya Conarta menambahkan, selain memberikan tantangan pengetahuan dunia digital dan otomotif, FYP juga menambahkan serta membawa kembali kesadaran berkendara secara aman dan tertib di kalangan pelajar melalui Yamaha Riding Academy.

“Jadi setiap peserta juga akan ditantang untuk lebih bertanggung jawab bila menggunakan kendaraan roda dua di jalan raya. Total peserta dari 6 titik aktivitas ini nantinya akan di seleksi menjadi 3 orang untuk mengikuti kompetisi mewakili area ke tahap nasional untuk memperebutkan hadiah utama dengan total puluhan juta rupiah,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif11 Mei 2025 19:05
Fazzio Modifest 2025 Bakal Berlangsung di TSM Makassar 28 Mei Mendatang
PT Suracojaya Abadimotor (SJAM), main diler sepeda motor Yamaha untuk Provinsi Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) kembali menyelenggarakan Fazzio ...
Sulsel11 Mei 2025 18:58
Bupati Husniah Kunjungi Masyarkat Miskin Ekstrem, Tinjau Proses Pembangunan Bedah Rumah
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa terus berkomitmen dalam mewujudkan Gowa yang semakin sejahtera....
Ekonomi11 Mei 2025 18:11
Kredit Produktif Masih Dominasi Penyaluran Kredit di Sulsel Posisi Maret 2025
Kredit produktif masih penyaluran kredit di Sulsel pada triwulan pertama 2025. Porsinya mencapai 57 persen dengan total Rp89,39 triliun selama year-on...
Ekonomi11 Mei 2025 17:31
Berbekal Pinjaman Modal dan Pendampingan BRI, Perempuan Tangguh Ini Dirikan Kelompok Wanita Tani di Kaki Gunung Ciremai
SULSELSATU.com, KUNINGAN – Dari sebuah desa kecil di kaki Gunung Ciremai, terselip sebuah cerita yang bertumpu pada perjuangan tiada lelah. Hayanah,...