Logo Sulselsatu

F8 Makassar Resmi Ditutup, Danny Pomanto: Bukti Makassar Bisa Lebih Baik Setelah Pandemi

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 12 September 2022 11:06

F8 Makassar resmi ditutup yang ditandai dengan pencabutan badik oleh Wali Kota Makassar, Danjy Pomanto (dokumen: ist)
F8 Makassar resmi ditutup yang ditandai dengan pencabutan badik oleh Wali Kota Makassar, Danjy Pomanto (dokumen: ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Makassar International Eight Festival and Forum 2022 (F8 Makassar) resmi ditutup pada Minggu malam, (11/09/2022).

Penutupan secara resmi dilakukan oleh Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto didampingi Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi yang ditandai dengan pencabutan badik di panggung utama F8 Makassar.

Dalam sambutannya, Danny mengatakan pagelaran lima hari ini menjadi salah satu upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Makassar sesuai dengan tema Energy of Recovery.

Baca Juga : VIDEO: Danny Pomanto Menangis di Acara Perpisahan dengan ASN

“Ini memberi tanda bahwa Kota Makassar semakin membaik setelah pandemi. Konsep yang kita usung memang seperti itu. Tamu pun banyak dari berbagai kota di dunia,” ucap Danny.

Katanya, sepanjang 1,4 km lokasi F8 Makassar, disajikan berbagai atraksi mulai dari flora, fauna, film, fashion, food, fine art, fiction writer and music, dan folks.

“Kami memohon maaf jika ada kekurangan atau ada pihak yang merasa tidak senang. Namun, Lima hari empat malam sungguh sangat luar biasa dipersembahkan teman-teman event. Banyak ide masuk katanya bagus dicukupkan 10 hari,” ujarnya.

Baca Juga : Jelang Akhir Jabatan, Danny Pomanto Resmikan Tiga Proyek Strategis Pemkot Makassar

Danny juga menyampaikan bahwa F8 Makassar 2023 nantinya akan lebih baik dan meriah. Karena akan disandingkan dengan agenda besar yakni Rakernas APEKSI.

Dimana 98 Wali Kota di Indonesia akan hadir dan diprediksi 10 ribu tamu akan datang ke Kota Makassar.

“Kita bersiap untuk event yang lebih besar. Karena F8 Makassar akan disandingkan dengan agenda Rakernas APEKSI tahun depan,” bebernya.

Baca Juga : Danny Pomanto Siap Sambut Kepemimpinan Munafri-Aliyah, Rakor Perdana Digelar Pekan Depan

Danny berharap semoga event di tahun depan jauh lebih baik.

“Setelah ini kami mulai menyusun dan menyiapkan hal yang lebih baik di tahun 2023. Panggung ini terlalu besar untuk Kota Makassar. Panggung ini untuk Indonesia dan dunia,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Muhammad Junaedi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video16 April 2025 21:47
VIDEO: Bossman Mardigu Jadi Komisaris Utama BJB
SULSELSATU.com – Mardigu Wowiek alias Bossman Mardigu menjadi Komisaris Utama PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. atau Bank BJ...
Bisnis16 April 2025 21:00
Untung Bersama DFSK Super Cab, Diskon Rp40 Juta dan Gratis Voucer BBM Rp6 Juta
PT Sokonindo Automobile ingin memperkenalkan lebih dekat DFSK Super Cab, yaitu mobil komersial yang siap mendukung semua segmen usaha masyarakat....
Video16 April 2025 20:46
VIDEO: Bupati Sidrap Kecewa Aksi “Mandi Uang” DJ Nathalie, Pemda Bakal Tertibkan THM
SULSELSATU.com – Bupati Sidrap, Syahruddin Alrif mengaku kecewa terkait aksi DJ Nathalie Holscher yang mandi uang di Tempat Hiburan Malam (THM) ...
Hukum16 April 2025 20:00
Kanwil Kemenkum Sulsel Fasilitasi Harmonisasi Lima Rancangan Peraturan Bupati Luwu Utara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Divisi Peraturan Perundang Undangan dan Pembinaan Hukum (P3H) Kantor Wilayah Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Se...