Logo Sulselsatu

Sekda Bersama Hasnah Syam Mulai Pembangunan BLK Komunitas Teknik Pengelasan

Asrul
Asrul

Sabtu, 17 September 2022 07:28

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BARRU – Keseriusan Pemda Barru bersama Anggota DPR RI Komisi IX Hasnah Syam dalam meningkatkan daya kerja warga Barru kembali dirintisnya melalui pembangunan BLK Komunitas Tekhnik Pengelasan di Muhammadiyah Kampung Baru di Desa Ajakkang Kecamatan Soppeng Riaja, Jumat (16/9/2022).

Sekretaris Daerah Kabupaten Barru Abustan mewakili Bupati secara resmi melakukan prosesi peletakan batu pertama. Ia menyampaikan rasa syukurnya karena di kecamatan ini sudah ada dua bangunan BLK salah satunya berada di Bulu Lampang.

“BLK Pengelasan ini kita anggap sangat tepat dikarenakan hal ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mengurangi angka pengangguran. Dengan harapan, kelak para peserta yang mengikuti pelatihan bukan hanya berakhlaq baik namun mampu bersaing di dunia kerja dengan modal skill yang di dapat dari pelatihan kerja,” kata Abustan.

Baca Juga : Jelang Laga Bupati Cup 2023, Ini Daftar Club yang Resmi Terdaftar

Terlebih lagi kata Dia, peluang kerja untuk pengelasan sangatlah dibutuhkan sehingga dengan hadirnya BLK khusus dalam pengelasan ini dapat nantinya menjadi penggerak daya kerja bagi masyarakat setempat.

Diketahui BLK tersebut merupakan bantuan melalui aspirasi Anggota DPR RI Komisi IX Hasnah Syam.

BLK yang ada di lokasi Muhammadiyah ini merupakan yang ke-8 di Kabupaten Barru dimana janji politik Bupati Barru dan atas wujud kolaborasi aspirasi Hasnah.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Asriadi Rijal
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video25 April 2025 22:24
VIDEO: Aksi Unjuk Rasa di Jalan A.P. Pettarani Makassar
SULSELSATU.com – Aksi unjuk rasa yang digelar oleh sekelompok demonstran di depan Kantor Disnaker di Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Jumat (25/4...
Hukum25 April 2025 22:20
Dirjen AHU Dorong Notaris Sulsel Dukung Transformasi Layanan Digital
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kementerian Hukum tengah mengakselerasi transformasi digital layanan publik, termasuk layanan Administrasi Hukum Umum...
Video25 April 2025 20:38
VIDEO: Kebakaran Bengkel Motor di Dekat Stadion Gelora Mandiri Parepare
SULSELSATU.com – Sebuah bengkel motor terbakar di jalan menuju Stadion Gelora Mandiri pada Jumat sore. Kebakaran yang terjadi secara tiba-tiba itu s...
Ekonomi25 April 2025 20:17
Empat Program OJK Ultima 2.0 yang Baru Diluncurkan
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Pusat Inovasi OJK (OJK Infinity) 2.0 sebagai upaya merespons percepatan pengembangan ekosistem keuangan...