Logo Sulselsatu

Anak Rakyat Bantu Korban Kebakaran di Rappokalling

Asrul
Asrul

Selasa, 27 September 2022 17:42

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Yayasan Anak Rakyat Indonesia (YARI) turun langsung memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Ar. Dg Ngunjung , RT 7, RW 1 Kelurahan Rappokalling, Kecamatan Tallo Kota Makassar, pada Senin (26/9/2022), kemarin.

Yayasan yang dibina langsung oleh Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo memberikan bantuan berupa sembako dan diterima langsung oleh korban kebakaran bersama dengan Lurah Rappokalling, Salma.

Penyerahan bantuan dilakukan langsung Ketua Yayasan Anak Rakyat Indonesia, Sukarno Lallo, Wakil Ketua, Susuman Halim, Bendahara YARI Harpawan dan anggota.

Baca Juga : Rudianto Lallo Tekankan Peran Penting Empat Pilar Kebangsaan Dalam Penegakan Hukum

Ketua Yayasan Anak Rakyat, Sukarno Lallo, mengucapkan turut berduka cita atas musibah kebakaran yang menimpa warga Kelurahan Rappokalling, Kecamatan Tallo Makassar.

“Kami atas nama keluarga besar Yayasan Anak Rakyat Indonesia turut berduka cita atas musibah yang menimpa saudara – saudara kita di Rappokalling, semoga bantuan ini dapat meringankan beban mereka dan dapat dimaanfatkan sebaik-baiknya,” ujar Sukarno Lallo usai menyerahkan bantuan, Selasa (27/9/2022).

Dikesempatan ini, Sukarno Lallo yang juga Direksi PD Pasar Makassar itu, berharap kepada kerabat, sahabat korban dan warga sekitar agar turut memberikan bantuan yang menghanguskan 35 rumah dari 47 KK.

Baca Juga : Ketua Kapoksi NasDem Komisi III DPR RI Rudianto Lallo Bukber Bersama Ratusan Anak Panti Asuhan, Beri THR dan Bantuan Langsung

“Semoga para korban kebakaran diberikan kesabaran atas cobaan ini, semoga ada kebaikan dibalik musiba ini. “tutur Sukarno Lallo.

Sementara itu, Lurah Rappokalling, Salma menyampaikan teriama kasih kepada Yayasan Anak Rakyat Indonesia (YARI) atas bantuan yang diberikan kepada para korban kebakaran di Jalan Ar. DG Ngunjung , RT 7, RW 1 Kelurahan Rappokalling.

“Bantuan yang dibawakan YARI merupakan kebutuhan utama di posko. mewakili korban yang berjumlah 186 warga dengan 47 KK menyampaikan banyak terima kasih kepada YARI dan Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo Anak Rakyat,”ujar Salma.

Baca Juga : Buka Puasa Bersama Ribuan Warga, Rudianto Lallo: Mari Jaga Persatuan

Lanjut Salma, saat ini para korban juga membutuhkan pakaian, selimut dan untuk perlengkapan anak. Kebutuhan itu, kata dia, masih minim dan berharap para warga atau siapun yang ingin membantu untuk menyertakan hal tersebut.

“Para korban tidak banyak yang menyelematkan pakaiannya, mereka hanya membawa pakaian dibadan, olehnya kepada masyarakat yang berkeinginan membantu untuk menyeratakan perlengkapan hari-hari,”tutupnya.

Dg Tompo, Salah satu Korban Kebararan turut menyampaikan terima kasih atas perhatian dan bantuan Ketua DPRD Makassar Rudianto Lalo melalui yayasan binannya yang membantu korban kebakaran di Rappokalling. Dia menilai apa yang diberikan yayasan anak rakyat sangat membantu korban.

Baca Juga : VIDEO: Rudianto Lallo Desak Polda Sulut Usut Dugaan Penembakan di Tambang Ilegal Minahasa

“Hadirnya bantuan ini meringankan beban kami yang masih numpang dirumah tetangga dan ada pula di rumah warga sekitar. Sekali lagi terima kasih kepada Yayasan Anak Rakyat Indonesia (YARI),” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Entertainment02 Mei 2025 13:59
Didukung Penuh Astra Motor Sulsel, Honda Makassar Culinary Night 2025 Sukses Digelar
Honda Makassar Culinary Night (MCN) 2025 sukses digelar pada 25-27 April 2025 di Monumen Mandala....
Berita Utama02 Mei 2025 13:09
Kejari Jeneponto Perkuat Sinergi Lintas Sektor Awasi Aliran Kepercayaan dan Keagamaan di Masyarakat
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Kejaksaan Negeri (Kejari) Jeneponto kembali menggelar Rapat Koordinasi Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaa...
News02 Mei 2025 12:12
CEO Bumi Karsa Terpilih sebagai Ketua Umum DPP AABI 2025-2030
CEO Bumi Karsa Kamaluddin terpilih sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) AABI untuk periode 2025-2030 Minggu (27/4/2025) di Hotel Four Point M...
Bisnis02 Mei 2025 11:24
Kuartal Pertama 2025, Telkom Catat Pendapatan Konsolidasi Rp36,6 Triliun
Pada kuartal I 2025, Telkom membukukan pendapatan konsolidasi sebesar Rp36,6 triliun. EBITDA (Laba sebelum Bunga, Pajak, Depresiasi, dan Amortisasi) k...