Logo Sulselsatu

Prediksi Permainan PSM Makassar Melawan Persis Solo Kamis 29 September 2022

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 29 September 2022 17:00

PSM Makassar hari ini bertanding dengan Persis Solo (dokumen: ist)
PSM Makassar hari ini bertanding dengan Persis Solo (dokumen: ist)

SULSELSATU.com, MAKASSARPSM Makassar akan menjalani duel maut melawan Persis Solo. Juku eja diprediksi akan memainkan Safrudin Tahar Dan Rizky Eka Pratama untuk menggantikan Agung Mannan dan Yakob Sayuri yang absen.

Yakob Sayuri diragukan dapat dimainkan karena baru saja memperkuat Timnas Indonesia pada agenda FIFA Matchday melawan Curacao. Meskipun Yakob sudah bergabung bersama tim PSM di Solo.

“Yakob (Sayuri) bermain 90 menit sebelumnya (bersama timnas Indonesia). Jadwal untuk pemain tersebut bermain di timnya tidak cukup 48 jam (untuk istirahat),” kata Pelatih PSM Bernardo Tavares pada sesi pre match konferensi pers, Rabu (28/9/2022).

Baca Juga : Asmo Sulsel Bagi Bingkisan Buat Pelanggan di Hari Pelanggan Nasional 2024

Bernardo Tavares akan berusaha keras untuk mendapatkan tiga poin di kandang Persis Solo karena pertandingan tandang terakhir PSM Makassar mendapatkan nilai positif.

“Kami akan berusaha memberikan yang terbaik karena di pertandingan away terakhir kami dapat meraih point” kata Bernardo Tavares.

Duel PSM Makassar menghadapi Persis Solo akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Kamis (29/9/2022). Kick-off dimulai pukul 17.00 Wita.

Baca Juga : Dua Pemuda Luwu Timur Lolos Akademi PSM Makassar, PT Vale Beri Dukungan untuk Pengembangan Talenta Lokal

Berikut Prediksi Line Up Persis Solo Vs PSM Makassar:

Persis Solo (4-3-3)
Muhammad Riyandi; Eky Taufik, Fabiano Beltrame, Jaimerson, Abduh Lestaluhu; Taufiq Febriyanto, Sutanto Tan, Alexis Messidoro; Ryo Matsumura, Althaf Indie, Fernando Rodriguez.

PSM Makassar (3-5-2)
Muhammad Reza Arya; Yance Sayuri, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Muhammad Arfan, Rasyid Bakri, Akbar Tanjung, Muhammad Rizky Eka, Dzaky Asraf; Kenzo Nambu, Everton Nascimento.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Muhammad Junaedi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...