Logo Sulselsatu

PT Vale Latih Tingkatkan Kemampuan Berbahasa Inggris Pemuda Asli Sorowako

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 30 September 2022 21:35

Pelatihan berbahasa Inggris pemuda asli Sorowako (dokumen: ist)
Pelatihan berbahasa Inggris pemuda asli Sorowako (dokumen: ist)

SULSELSATU.com, LUWU TIMUR – Forum Komunikasi Pemuda Asli Sorowako (FK-PAS) menyampaikan rasa terima kasihnya pada PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) atas kepeduliannya dalam meningkatkan kemampuan pemuda lokal di daerahnya.

Ungkapan tersebut disampaikan atas andil PT Vale melalui Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) PT Vale mengajak FK-PAS dan MiCiS English Course membuka kelas belajar Bahasa Inggris untuk masyarakat lokal di Gedung Serbaguna (GSG).

Kelas Bahasa Inggris ini sudah mulai berjalan pada Senin 19 September 2022. Kegiatan tersebut sudah masuk pekan ketiga pelaksanaan dengan mengumpulkan 50 peserta. Perserta akan ikut kelas selama tiga bulan ke depan.

Baca Juga : Wagub Sulsel Berkunjung PT Vale: Industri Hijau Jadi Pilar Pertumbuhan Berkelanjutan Sulsel

English Learning Class ini khusus untuk warga ber-KTP Luwu Timur dan tidak dipungut biaya. Kelas dibagi dalam dua kelas, yakni level beginner dan high beginner. Syarat untuk ikut cukup menunjukkan KTP.

Tidak ada batasan dalam kelas tersebut, siswa SMA maupun masyarakat umum berusia dewasa yang ingin belajar bahasa Inggris juga diperbolehkan bergabung.

Ketua FK-PAS, Jufri Tosalili mengatakan, PT Vale sangat peduli dalam peningkatan Pendidikan masyarakat sekitar area operasional, salah satunya memfasilitasi hadirnya kelas belajar bahasa inggris.

Baca Juga : Fase Operasional Proyek PT Vale Indonesia IGP Morowali Dimulai, Perkuat Hilirisasi dan Pasokan Nikel Bersih Dunia

“Terima kasih PT Vale, kelas belajar Bahasa Inggris ini sangat dibutuhkan. Apalagi, Bahasa Inggris saat ini sangat dibutuhkan utamanya dalam mencari pekerjaan,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, jika di Sorowako banyak sarjana, hanya saja bahasa Inggris mereka masih kurang.

“Di Sorowako ini banyak sarjana, dan kita tidak bisa dipungkiri bahasa Inggris mereka masih kurang. Sehingga kami mengusulkan kepada PT Vale untuk berkolaborasi membuat sebuah tempat belajar bahasa Inggris khusus masyarakat lokal. Sehingga, masyarakat lokal juga mampu bersaing,” katanya.

Baca Juga : Komitmen pada Keberlanjutan, PT Vale Melaju Bersama Proyek Pengembangan di Luwu Timur

Sementara itu, Director External Relations, Endra Kusuma mengatakan, program ini bagian dari upaya peningkatan kapasitas daya saing tenaga kerja lokal, dan masyarakat di wilayah pemberdayaan PT Vale khususnya di Kecamatan Nuha.

“Kegiatan ini sejalan dengan tujuan PT Vale untuk meningkatkan kualitas hidup dan membangun masa depan yang lebih baik bersama,” katanya.

Endra Kusuma melanjutkan, dukungan yang diberikan PT Vale, yakni menyediakan tenaga pengajar untuk level beginner dan high beginner, serta dukungan lainnya seperti akomodasi untuk trainer, konsumsi, dan penyediaan tempat pelatihan di Gedung Serbaguna (GSG) PT Vale.

Baca Juga : Kekhawatiran Dosen Antropologi Unhas Terhadap Perambahan Lahan Hutan di Luwu Timur Semakin Marak

“Setelah kursus berjalan, kita akan evaluasi untuk pengembangan program ke depan agar kualitas dan output kegiatan bisa dicapai bersama,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum22 April 2025 22:28
Tingkatkan Kesadaran Hukum Sejak Dini, Kemenkum Sulsel Beri Penyuluhan di SMPN 48 Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Sulawesi Selatan kembali menjalankan program penyuluhan hukum di l...
OPD22 April 2025 21:57
Kapolda Sulsel Lakukan Kunjungan Perdana ke DPRD, Bahas Sinergi Keamanan dan Pelayanan Publik
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan, Irjen Pol Rusdi Hartono, melakukan kunjungan resmi perdananya ke Kan...
Pendidikan22 April 2025 21:26
Perkuat Internasionalisasi, Unismuh Gandeng Universiti Muhammadiyah Malaysia untuk Penulisan Jurnal Internasional
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM) terus memperluas kontribusinya dalam penguatan kapasitas akademik calon mahasiswa...
Video22 April 2025 20:31
VIDEO: Pembegalan di Jalan Anuang Makassar, Pelaku Gasak Uang Ratusan Juta dari Korban
SULSELSATU.com, Makassar — Aksi pembegalan terjadi di Jalan Anuang, Makassar, pada Senin (21/4). Seorang pria menjadi korban saat hendak masuk ke ru...