Logo Sulselsatu

Gojek Kembali Salurkan Beasiswa Bagi Anak Mitra Driver, Sebanyak 21 Anak Lolos Seleksi

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 14 Oktober 2022 13:34

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARGojek kembali menyalurkan beasiswa perguruan tinggi bagi anak mitra driver. Sebanyak 21 anak mitra driver berprestasi berhasil lolos rangkaian proses seleksi.

Anak mitra driver yang lolos ini akan mendapatkan beasiswa untuk pendidikan jenjang D3 pada delapan politeknik negeri unggulan di
Indonesia.

Program Beasiswa Gojek ini konsisten diadakan setiap tahun dan merupakan bagian dari program Gojek Swadaya yang berfokus mendorong peningkatan taraf hidup mitra driver dan keluarga.

Baca Juga : Indosat dan GoTo Luncurkan Sahabat-AI, Kesempatan Masyarakat Kembangkan Aplikasi Berbasis AI

Head of Indonesia Regions Gojek, Gede Manggala menyampaikan, untuk memberikan kesempatan luas kepada anak mitra driver, tahun ini Gojek menambah wilayah jangkauan penerima beasiswa hingga 8 kota.

“Sampai saat ini, sudah ada 45 anak mitra driver berprestasi yang menerima beasiswa dan sepenuhnya ditanggung oleh Gojek. Dari awal masuk hingga lulus atau selama 3 tahun ajaran,” jelasnya dalam rilis resmi, Jumat, (14/10/2022).

Gede menjelaskan, Gojek konsisten dengan tujuan dari beasiswa ini. Gojek bekerja sama dengan politeknik sebagai lembaga pendidikan yang bisa menyediakan ilmu pengetahuan berorientasi pada praktik kerja dan membuka kesempatan bagi lulusannya untuk segera terserap sebagai tenaga kerja yang tepat guna.

Baca Juga : Peringati Hari Pahlawan, BRI Salurkan Bantuan Beasiswa Bagi Anak TNI dan Polri

Delapan politeknik negeri unggulan yang bekerja sama dengan Beasiswa Gojek yaitu Politeknik Negeri Medan, Politeknik Negeri Sriwijaya Palembang, Politeknik Negeri Jakarta, Politeknik Negeri Bandung,
Politeknik Negeri Semarang, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya, Politeknik Negeri Malang, dan Politeknik Negeri Ujung Pandang.

Lebih lanjut, selain memberikan kesempatan pendidikan formal, Gojek juga membekali para penerima beasiswa dengan program pengembangan diri berupa pelatihan dan diskusi terkait dengan keterampilan non-akademis (soft skill).

Kata Gede, keterampilan ini dipercaya bisa membantu anak mitra jadi talenta era digital yang bisa beradaptasi dengan dunia kerja masa depan. Program pengembangan diri tersebut dibawakan secara sukarela oleh para karyawan manajemen Gojek yang kompeten dalam bidangnya.

Baca Juga : Hingga 9 Desember, Kompetisi BRI Write Fest 2023 Tawarkan Hadiah Ratusan Juta! Ini Syarat dan Ketentuannya

“Sejak awal, program ini dirancang untuk memberikan bantuan yang komprehensif untuk dapat menjadikan putra/putri mitra driver sebagai tenaga kerja yang kompeten dan tepat guna. Maka dari itu, bantuan yang kami berikan berfokus kepada kualitas dibanding kuantitas, dengan harapan bisa membantu mewujudkan cita-cita anak mitra driver yang sungguh-sungguh berprestasi namun terhambat oleh faktor ekonomi,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...