Logo Sulselsatu

Pembalap Astra Honda Racing Team Optimis Hadapi Seri Penutup JuniorGP 2022

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 27 Oktober 2022 15:38

Pembalap Astra Honda Racing Team, Fadillah Arbi Aditama (dokumen: istimewa)
Pembalap Astra Honda Racing Team, Fadillah Arbi Aditama (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, JAKARTAPembalap Astra Honda Racing Team (AHRT), Fadillah Arbi Aditama siap mengikuti putaran kedelapan FIM JuniorGP World Championship di sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol pada Minggu (30/10/2022).

JuniorGP 2022 akan selesai pada akhir pekan ini sekaligus menjadi akhir musim pembelajaran perdana bagi pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) tahun ini.

Arbi merupakan jebolan Astra Honda Racing School (AHRS) tahun 2019, yaitu program pembinaan pembalap muda Tanah Air dalam mengasah talenta balap.

Baca Juga : Arsenio Bertekad Bawa Astra Honda Juara Kejurnas Motocross 2025

Performa menjanjikan yang selalu ditampilkan membuka jalan bagi Arbi dalam menapaki jenjang balap hingga kancah dunia. Musim ini merupakan tahun perdana pembelajaran bagi pemuda asal Purworejo Jawa Tengah yang harus beradaptasi dengan level kompetisi tinggi di JuniorGP.

Menghadapi seri penutup musim ini di sirkuit Ricardo Tormo, Arbi akan memaksimalkan kemampuan dan pengalamannya agar kembali mampu mencetak point sebagai upaya mengharumkan nama bangsa Indonesia.

Sebelumnya, pembalap muda 17 tahun ini finish di urutan ke-16 dan ke-15 saat menjalani balapan pertamanya di sirkuit yang sama pada seri kedua lalu. Kini, dia berupaya terus meningkatkan performa balapnya setelah mampu finish posisi ke-11 pada seri ketujuh di Aragon awal bulan ini.

Baca Juga : Herjun Percaya Diri Tunggangi CBR250RR Raih Juara ARRC Buriram, Motor Produksi Berteknologi Tinggi

“Minggu ini saya siap menghadapi putaran penutup JuniorGP. Saya sudah pernah membalap di Ricardo Tormo saat menjalani seri kedua dan dari pengalaman balapan sebelumnya, saya akan lebih konsisten dan mendapatkan kecepatan yang bagus. Mohon doa dan dukungannya,” ujar Arbi.

FIM JuniorGP World Championship akan menggelar dua balapan pada Minggu (30/10/2022) pukul 16.00 WIB dan 19.00 WIB. Gelaran JuniorGP ini bisa dilihat secara langsung melalui saluran resmi YouTube.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video16 April 2025 16:03
VIDEO: Warga Masih Temukan Jukir Liar di Indomaret Andi Djemma, Meski Sudah Ditertibkan
SULSELSATU.com – Tim Reaksi Cepat (TRC) Perumda Parkir Kota Makassar melakukan penertiban terhadap juru parkir (jukir) liar . Penertiban tersebut tu...
Video16 April 2025 14:32
VIDEO: Uang Berserakan di Tengah Jalan, Warga Ramai-Ramai Bantu Kumpulkan
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan sejumlah uang berserakan di tengah jalan raya. Peristiwa tersebut terjadi di Balangan, Banjarmasin....
Berita Utama16 April 2025 13:20
Pemkab Jeneponto Gelar Musrenbang RKPD 2026, Bupati Paris Yasir Ajak Satukan Visi Bangun Daerah
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Pemerintah Kabupaten Jeneponto menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana...
Makassar16 April 2025 13:16
Investasi di Makassar Anjlok 35 Persen, Ini Biang Keroknya Menurut Helmy Budiman
SULSELSATU.com MAKASSAR – Kota Makassar mencatat penurunan signifikan dalam realisasi investasi sepanjang tahun 2024. Berdasarkan data Badan Ko...