SULSELSATU.com, GOWA – PT Bumi Karsa dan Yayasan Hadji Kalla melaksanakan program penanaman 70 ribu pohon. Penanaman ini dalam program Agroforestry Tombolo pada hari Sabtu (5/11/2022), Desa Pao, Kecamatam Tombolo Pao, Gowa.
Program Agroforestry Tombolo merupakan penanaman pohon yang dikombinasikan dengan pertanian jangka pendek berupa tanaman hortikultura (sayuran).
Kalla Development & Construction Director Zumadi SM Anwar menyampaikan, program ini merupakan kerja sama antara pemerintah Kabupaten Gowa serta masyarakat Tombolo dengan PT Bumi Karsa dan Yayasan Hadji Kalla.
Baca Juga : LAZ Hadji Kalla Hadirkan Sekolah Aman Bencana di Kabupaten Gowa dan Sinjai
“Wilayah yang menjadi sasaran pelaksanaan program Agroforestry Tombolo merupakan wilayah yang berada di sekitar lokasi usaha PT Tombolo Energi. Perlu diketahui bersama, PT Tombolo Energi merupakan unit usaha yang dimiliki PT Bumi Karsa yang bergerak di bidang usaha pembangkit listrik tenaga mikro hidro,” ungkapnya.
Program ini telah berlangsung sejak tahun 2019 dan menyasar 5 desa dan kelurahan di kecamatan Tombolo Pao, diantaranya Desa Pao, Tonasa, Erelembang, Kanreapia, dan kelurahan Tamaona.
Sesuai usia 70 tahun, KALLA menanam 70 ribu pohon yang tersebar di beberapa daerah. Diantaranya, menanam pohon terbanyak ada di Tombolo sebanyak 33 ribu pohon.
Baca Juga : Yayasan Hadji Kalla Jadi Tuan Rumah Peluncurkan PFI Chapter Makassar
Disamping itu, selain penanaman pohon, Kalla juga membangun jalan sepanjang 417 meter. Jalan ini termasuk dalam pembangunan desa wisata air terjun Bantimurung Gallang.
“Jadi selama empat tahun terakhir, kami telah melakukan penanaman pohon 108 ribu pohon di Tombolo Pao dengan area 2830 hektar. Semoga program yang kami laksanakan ini bermanfaat bagi kita semua, terlebih untuk anak cucu kita. Selain itu, bermanfaat bagi kelestarian lingkungan kita,” tambahnya.
Sementara itu, Abdullah Sirajuddin selaku Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Gowa menuturkan, kegiatan ini tentunya merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat bagi masyarakat.
Baca Juga : Jusuf Kalla Saksikan Yayasan Hadji Kalla Beri Bantuan untuk Masjid Kubah 99 Makassar
“Kita sangat bersyukur Kalla melaksanakan kegiatan seperti ini dan kami berharap masyarakat sekitar dapat menjaga apa yang telah dilakukan oleh PT Bumi Karsa serta Yayasan Hadji Kalla,” ucapnya.
Dia juga mengucapkan rasa terima kasih kepada KALLA karena telah bekerja sama dengan pemerintah daerah Gowa untuk program tersebut.
“Kami mewakili pemerintah Kabupaten Gowa mengucapkan terima kasih atas program yang telah diusung dan dilaksanakan sejak tahun 2019,” tambahnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar