Logo Sulselsatu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Apresiasi Peran Danny Pomanto Jaga Stabilitas Harga

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Minggu, 06 November 2022 17:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan mengapresiasi peran Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto sehingga harga bahan pokok di Makassar bisa terkendali.

Pernyataan ini disampaikan Mendag Zulkifli Hasan saat berkunjung di Pasar Pabaeng-baeng dalam rangka memantau perkembangan harga bahan pokok, Minggu (6/11/2022).

“Terima kasih Pak Wali, Pak Gubernur. Saya bahagia di sini ternyata harga Sembako sangat terkendali, bahkan di bawah rata-rata nasional,” ujar Zulkifli Hasan.

Hasil pemantauan Zulkifli Hasan, harga beras premium berada di kisaran Rp15.000 per liter. Cabe rawit hijau per kilogram seharga Rp. 25.000 dan cabe rawit merah Rp.27.000 per kilogram.

“Ini termasuk murah dibanding Jawa. Harga cenderung stabil meski di bawah harga rata-rata nasional,” ujar Zulkifli Hasan.

Sementara itu, Danny Pomanto menyebut untuk menjaga stabilitas harga pihaknya selalu memantau ketersediaan serta distribusi bahan pokok. Begitu pula bahan pokok dari Bulog.

“Komoditas kita masuk dalam kategori murah, meskipun begitu tetap mengalami kenaikan, itu tetap inflasi. Intinya stabilitas harga terjaga,” ucap Danny Pomanto.

Harga-harga bahan pokok yang stabil ini juga tidak terlepas dari peran Garda Pengendali Inflasi. Garda Pengendali Inflasi ini merupakan salah satu langkah pemerintah kota Makassar untuk menjaga stabilitas harga. Dengan mobilitas tinggi, Garda Pengendali Inflasi dapat terjun langsung melakukan operasi pasar jika diperlukan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video25 April 2025 22:24
VIDEO: Aksi Unjuk Rasa di Jalan A.P. Pettarani Makassar
SULSELSATU.com – Aksi unjuk rasa yang digelar oleh sekelompok demonstran di depan Kantor Disnaker di Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Jumat (25/4...
Hukum25 April 2025 22:20
Dirjen AHU Dorong Notaris Sulsel Dukung Transformasi Layanan Digital
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kementerian Hukum tengah mengakselerasi transformasi digital layanan publik, termasuk layanan Administrasi Hukum Umum...
Video25 April 2025 20:38
VIDEO: Kebakaran Bengkel Motor di Dekat Stadion Gelora Mandiri Parepare
SULSELSATU.com – Sebuah bengkel motor terbakar di jalan menuju Stadion Gelora Mandiri pada Jumat sore. Kebakaran yang terjadi secara tiba-tiba itu s...
Ekonomi25 April 2025 20:17
Empat Program OJK Ultima 2.0 yang Baru Diluncurkan
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Pusat Inovasi OJK (OJK Infinity) 2.0 sebagai upaya merespons percepatan pengembangan ekosistem keuangan...