Logo Sulselsatu

Sebanyak 64 Wali Kota Seluruh Indonesia Datang ke Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 07 November 2022 19:18

Rakernis APEKSI 2022 di Kota Makassar (dokumen: istimewa)
Rakernis APEKSI 2022 di Kota Makassar (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sebanyak 64 kota se-Indonesia menghadiri Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) 2022.

Rakernis yang berlangsung di Hotel Four Point by Sheraton ini mengangkat tema ‘Otonomi Fiskal, Investasi dan Kemandirian Kota’.

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengucapkan terima kasih kepada seluruh kota yang menghadiri kegiatan Rakernis Nasional APEKSI 2022.

Baca Juga : Makassar Talent Expo 2024 Hadirkan Semangat Bangkit dari Timur Memberdayakan Bangsa

“Mewakili Pemerintah Kota Makassar izinkan saya mengucapkan terima kasih kepada wali kota, wakil wali kota, dan sekda yang sempat hadir di kegiatan ini,” kata Danny Pomanto, Senin, (7/11/2022).

Diketahui, Rakernis Nasional APEKSI 2022 berlangsung selama tiga hari, mulai 7-9 November 2022. Deputi Bidang SDM Aparatur Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara (Menpan-RB) Alex Denni, dan Ketua Umum APEKSI Bima Arya turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Rakernis APEKSI adalah aspirasi semua kota dan banyak persoalan-persoalan perkotaan yang akan kita bahas bersama di sini untuk bisa kita bersama-sama mencari solusinya,” ujarnya.

Baca Juga : Bakar Semangat Pendukung MULIA, Aliyah Mustika Sebut Kedaulatan Milik Rakyat

Rakernis Nasional APEKSI 2022 akan diparalelkan dengan beberapa kegiatan seperti Makassar Investment Forum dan HUT ke-415 tahun Kota Makassar.

Selanjutnya, Pemkot Makassar juga akan melakukan city tour ke Lorong Wisata (Longwis) yang merupakan program unggulan Kota Makassar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Muhammad Junaedi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...