Logo Sulselsatu

South Sulawesi Investment Challenge (SSIC) 2022, Temukan Tiga Proyek Potensial di Sulsel

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 10 November 2022 12:38

South Sulawesi Invesment Challenge di The Rinra (dokumen: istimewa)
South Sulawesi Invesment Challenge di The Rinra (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) bersama dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan (BI Sulsel) melaksanakan kegiatan South Sulawesi Investment Challenge (SSIC) 2022.

Kegiatan ini merupakan flagship program Forum Percepatan Investasi, Perdagangan, dan Pariwisata Sulawesi Selatan (PINISI SULTAN). Tujuan dari kegiatan ini adalah nengidentifikasi proyek potensial Kabupaten/Kota di Sulsel yang siap ditawarkan kepada investor domestik maupun asing.

Kegiatan SSIC 2022 dilaksanakan pada 9 November 2022 di Kota Makassar dengan mengangkat tema ‘Enhancing Investment Optimism to Strengthen South Sulawesi Economy’.

Baca Juga : Masyarakat Sulsel Semakin Melek Investasi, Jumlah SID Naik 29,62 Persen Posisi September 2024

Kegiatan SSIC 2022 mengundang 24 Kabupaten/Kota se-Sulsel untuk menyampaikan proposal Investment Project Ready to Offer (IPRO). Rangkaian kegiatan SSIC 2022 telah dimulai sejak 19 September 2022 lalu untuk pengumpulan proposal.

Selanjutnya, juga telah dilaksanakan proses seleksi, verifikasi lapangan, dan coaching presentasi IPRO. Dari 24 proposal proyek yang disampaikan pada tahap awal, sebanyak lima proposal IPRO dari Kabupaten/Kota berhasil lanjut ke tahap presentasi final.

Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman kembali menegaskan komitmen Sulsel untuk menjadi provinsi ramah investasi.

Baca Juga : Rp98,65 Miliar Transaksi Ekspor UMKM Disepakati Selama AMBF x SSIF 2024

“Berbagi investasi yang masuk diharapkan bisa berkontribusi terhadap terciptanya pembangunan berkelanjutan (sustainable growth) yang mendukung pengentasan kemiskinan, meningkatkan serapan tenaga kerja, dan menurunkan ketimpangan di Sulsel,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BI Sulsel Causa Iman Karana mengatakan bahwa keterlibatan Bank Indonesia dalam forum PINISI SULTAN dan kegiatan SSIC 2022 merupakan bentuk dukungan dan komitmen BI Sulsel untuk terus mendorong investasi di Sulsel.

“Hal ini sejalan dengan peran dan fungsi advisory dan Regional Investor Relation Unit (RIRU) yang dimiliki oleh BI Sulsel. BI Sulsel terus mengharapkan keterlibatan dan dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten/kota, serta stakeholders terkait dalam meningkatkan investasi di Sulsel,” jelasnya.

Baca Juga : AMBF x SSIF 2024 Hadirkan 30 Exhibitor dengan Target Total Transaksi Rp9,5 Triliun

Setelah lima finalis SSIC 2022 melakukan presentasi dihadapan dewan juri, penilaian akhir menghasilkan tiga pemenang yang berhasil meraih predikat proposal IPRO terbaik yaitu, terbaik pertama Kabupaten Bone dengan proposal IPRO Budidaya Ternak Sapi Potong.

Kemudian, terbaik kedua Kota Makassar dengan proposal IPRO Jalur Pejalan Kaki Elevated Terintegrasi dengan Kawasan Ruang Publik Pantai Losari (Jappa Rate), dan terbaik ketiga Kabupaten Kepulauan Selayar dengan proposal IPRO Kawasan Pengembangan Pariwisata Selayar (KPPS).

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News24 November 2024 22:31
Jaga Ketenangan dan Kedamaian Pilkada, Fatmawati Ikut Hadiri Doa dan Zikir Bersama di Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “Zikir...
Makassar24 November 2024 19:43
Penyaluran KPR di Sulsel Hingga September 2024 Mencapai Rp27,09 Triliun, Tumbuh 15,58 Persen
Penyaluran Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) di Sulsel hingga posisi September 2024 mencapai Rp27,09 triliun. Angka tersebut tumbuh 15,58 persen dibandin...
News24 November 2024 18:25
Gerakan Awasi TPS, Bawaslu Gandeng SAKA Adhyasta Pemilu
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Memasuki masa tenang pada tahapan pemilihan serentak tahun 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pangka...
Hukum24 November 2024 17:22
Tim Hukum Aurama’ Gerebek Dugaan Politik Uang di SMPN 1 Sungguminasa Gowa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim hukum pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa Amir Uskara-Irmawati (Aurama’) menciduk dugaan politik uang p...