Logo Sulselsatu

Lomba Debat Dispora Kota Makassar Diikuti 24 Tim dari Berbagai Universitas

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 21 November 2022 18:15

Lomba debat Dispora Kota Makassar di Mall Phinisi Point Makassar (dokumen: istimewa)
Lomba debat Dispora Kota Makassar di Mall Phinisi Point Makassar (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Makassar berhasil menyelenggarakan Makassar Youth National Debate Competition 2022 Walikota Cup 1 pada 19-20 November 2022.

Lomba debat yang dipusatkan di Phinisi Point Mall Makassar ini diikuti oleh 24 tim dari berbagai universitas. Beberapa diantaranya berasal dari luar Pulau Sulawesi seperti Universitas Brawijaya, Universitas Andalas, Universitas Bengkulu dan Universitas Pattimura.

Kepala Dispora Makassar Andi Pattiware mengatakan kompetisi ini menjadi penting untuk dilaksanakan guna memberikan ruang kepada para pemuda generasi millenial untuk mengemukakan pendapatnya.

Baca Juga : Silaturahmi dan Gali Ide Pemuda, Dispora Kota Makassar Gelar Youtive Inspire Educamp 2022

”Walikota Cup 1 ini berhasil menarik kembali perhatian kita terhadap pemuda dalam hal kebebasannya mengutarakan pendapat,” ungkap Andi Pattiware.

Menurutnya, pendapat, ide dan juga pandangan pemuda terhadap berbagai isu ekonomi, sosial, politik dan hukum memberikan perspektif yang kritis.

“Setiap tim berhasil memberikan yang terbaik dan kompetisi debat nasional ini akan kembali dilaksanakan tahun depan dengan event yang lebih besar dan lebih baik lagi,” ujarnya.

Diketahui kompetisi debat Walikota Cup 1 ini berhasil dimenangkan oleh Universitas Andalas sebagai juara 1, Universitas Hasanuddin sebagai Juara 2 sekaligus Best Speaker, dan Universitas Brawijaya sebagai Juara 3.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video22 Oktober 2024 23:30
VIDEO: Jokowi Santap Sate Kambing Bersama Ibu Iriana
SULSELSATU.com – Mantan Presiden Joko Widodo mengunggah momen makan berdua bersama Iriana Jokowi. Dalam video tampak mantan Presiden Jokowi Maka...
Hukum22 Oktober 2024 22:00
Kakanwil Kemenkumham Ajak Peserta Ujian SKD CPNS Tetap Tenang dan Percaya Diri
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Taufiqurrakhman memantau pelaksanaan Seleksi Kompet...
Politik22 Oktober 2024 21:30
Satukan Keluarga, Nurchalis Aziz Targetkan Kembali Menang untuk Danny-Azhar
SULSELSATU.com, LUWU TIMUR – Setelah menyisir Luwu, Palopo, Luwu Utara, Calon Wakil Gubernur Sulsel, Azhar Arsyad melanjutkan kampanye dialogisn...
Video22 Oktober 2024 21:30
VIDEO: Prabowo Lantik Raffi Ahmad Sebagai Utusan Khusus Bidang Generasi Muda dan Pekerja Seni
SULSELSATU.com – Presiden Prabowo Subianto melantik Raffi Ahmad menjadi utusan khusus Presiden Bidang Generasi Muda dan Pekerja Seni. Pelantikan...