Logo Sulselsatu

Pesta Nasabah Mikro PNM Makassar Bakal Pamerkan Produk Nasabah dari Sulsel Sulbar Hingga Papua

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 23 November 2022 18:07

Foto bersama usia press conference Pesta Nasabah Mikro PNM Makassar (dokumen: istimewa)
Foto bersama usia press conference Pesta Nasabah Mikro PNM Makassar (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSARPesta Nasabah Mikro menjadi salah satu langkah Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Makassar memasarkan produk nasabah.

Pesta Nasabah Mikro ini akan menghadirkan nasabah dari Sulsel, Sulbar bahkan Papua. Akan ada 120 tenant yang memamerkan produk dari fesyen, kesenian, dan makanan.

Pimpinan Cabang PNM Makassar Maimun Bakri mengatakan Pesta Nasabah Mikro ini adalah untuk membantu nasabah memasarkan produk serta meningkatkan interaksi antar nasabah.

Baca Juga : OJK Edukasi Keuangan 500 UMKM Perempuan di Wash Campaign PNM Makassar

“Tujuan PNM bukan hanya memudahan akses permodalan tapi juga akses pemasaran. Tidak hanya itu, PNM juga melakukan pendampingan dan pemberdayaan kepada nasabah,” ujarnya dalam press conference, Rabu (23/11/2022).

Bukan hanya pameran, tapi di Pesta Nasabah Mikro ini juga akan ada pemeriksaan kesehatan klinik, edukasi nasabah dan karyawannya untuk mengembangkan produk.

Tidak ketinggalan, PNM Makassar menghadirkan Ismi Amaliah, DJ Austyn, Rainbow Band, Majestic Band, dan juga Kapal Udara untuk menghibur pengunjung.

Baca Juga : PNM Makassar Gala Diner Mantapkan Strategi Agar Kembali Meraih Gelar Cabang Terbaik 2024

Officer Divisi Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) PNM Cabang Makassar Firman Hazairin menjelaskan, kegiatan ini adalah yang kedua kalinya. Tahun ini digelar untuk nasabah bisa lebih dikenal apalagi setelah pandemi yang kebanyakan usahanya anjlok.

“Diberi kesempatan untuk usaha lebih naik lagi, menambah pangsa pasar baru. Setelah usaha meningkat akan dibantu lagi perizinannya. Kemudian melatih nasabah memanfaatkan media sosial sebagai tempat promosi,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 April 2025 21:59
VIDEO: Prajurit Kopassus Berebut Foto dengan Hercules, Danjen Kopassus Sampaikan Permintaan Maaf
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan sejumlah prajurit Kopassus berebutan untuk berfoto dengan Hercules. Hercules adalah Ketua Umum Orma...
Video26 April 2025 20:23
VIDEO: Kerusuhan Pecah di Lapangan Tenis IAIN Palopo, Dipicu Pemilihan Dema
SULSELSATU.com – Kericuhan terjadi di Kampus Institut Agama Islam (IAIN) Palopo, Sulawesi Selatan. Sejumlah mahasiswa terlibat saling pukul. Ker...
Sulsel26 April 2025 20:23
Peringati Hari Bumi, Pemkot Parepare Tanam Tanaman Endemik di Kebun Raya Jompie
SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare ikut ambil bagian dalam Gerakan Menanam Serentak. Itu dalam rangka memperingati Hari Bumi Ta...
Sulsel26 April 2025 19:15
Peringati Hari Bumi, Pemkab Gowa Tanam Pohon di Buper Cadika
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa memperingati Hari Bumi dengan melakukan penanaman pohon di Bumi Perkemahan Cadika Kecamatan Bajeng...