Logo Sulselsatu

Gubernur Andi Sudirman Lanjutkan Penanganan Ruas Tanabau–Ngapaloka–Patumbukang di Selayar

Asrul
Asrul

Minggu, 27 November 2022 13:09

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SELAYAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan, jalan Provinsi pada ruas Tanabau – Ngapaloka – Patumbukang di Kabupaten Kepulauan Selayar akan kembali dilanjutkan.

Hal itu ditegaskan oleh Gubernur Andi Sudirman Sulaiman pada Rapat Paripurna DPRD dalam rangka 417 Tahun Kabupaten Kepulauan Selayar, di Ruang Pola Kantor Bupati Kepulauan Selayar, Jumat 25 November 2022.

Pembangunan secara bertahap, menjadi komitmen pria yang akrab disebut Gubernur Andalan ini.

Baca Juga : Gubernur Sulsel Khawatir Proyek Tambang Emas Luwu Ikuti Jejak Kerusakan Tambang Freeport di Papua

“Termasuk untuk penanganan jalan provinsi pada ruas Tanabau – Ngapaloka – Patumbukang, yang insya Allah tahun 2023 mendatang kita lanjutkan sekitar Rp 20 Miliar untuk menangani jalan dan pembangunan jembatan,” ungkapnya yang disambut tepuk riuh dari para tamu.

Ruas jalan yang menghubungkan objek wisata Dermaga Pattumbukang dengan ruas Lingkar Nasional ke kota Benteng ini menjadi salah satu prioritas Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman. Mengingat kondisi jalan yang rusak parah dan termasuk dalam wilayah terisolir.

Dimana Tahun 2021 lalu, telah dilakukan penanganan senilai Rp12,7 Miliar untuk menangani sepanjang 3 Km. Serta ditahun sebelumnya, telah ditangani senilai Rp18,5 Miliar untuk menangani sepanjang 3,5 Km.

Baca Juga : Dinkes Sulsel Distribusikan 7.213 Vaksin Meningitis untuk Jemaah Haji 2025

“Kita lakukan secara bertahap. Insya Allah, dengan penanganan jalan ini dapat menunjang kelancaran transportasi, memudahkan mobilitas masyarakat dan akan menjadi pertumbuhan ekonomi baru bagi masyarakat,” jelasnya.

Sementara itu, Bupati Kepulauan Selayar, Basli Ali menghanturkan terima kasih atas sejumlah perhatian dan dukungan pembangunan di Selayar.

“Kami mengucapkan terima kasih, atas perhatian Pak Gubernur kepada Kabupaten Kepulauan Selayar itu luar biasa. Bukan hanya masalah infrastruktur yang beliau perhatikan, tetapi bagaimana upaya beliau dalam rangka meningkatkan perputaran ekonomi di Kabupaten Kepulauan Selayar,” ungkap Basli Ali.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 April 2025 21:59
VIDEO: Prajurit Kopassus Berebut Foto dengan Hercules, Danjen Kopassus Sampaikan Permintaan Maaf
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan sejumlah prajurit Kopassus berebutan untuk berfoto dengan Hercules. Hercules adalah Ketua Umum Orma...
Video26 April 2025 20:23
VIDEO: Kerusuhan Pecah di Lapangan Tenis IAIN Palopo, Dipicu Pemilihan Dema
SULSELSATU.com – Kericuhan terjadi di Kampus Institut Agama Islam (IAIN) Palopo, Sulawesi Selatan. Sejumlah mahasiswa terlibat saling pukul. Ker...
Sulsel26 April 2025 20:23
Peringati Hari Bumi, Pemkot Parepare Tanam Tanaman Endemik di Kebun Raya Jompie
SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare ikut ambil bagian dalam Gerakan Menanam Serentak. Itu dalam rangka memperingati Hari Bumi Ta...
Sulsel26 April 2025 19:15
Peringati Hari Bumi, Pemkab Gowa Tanam Pohon di Buper Cadika
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa memperingati Hari Bumi dengan melakukan penanaman pohon di Bumi Perkemahan Cadika Kecamatan Bajeng...