Logo Sulselsatu

Unicef dan Dinkes Makassar Inisiasi Program My Village My Home

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 29 November 2022 20:25

Sosialisasi program My Village My Home Dinkes Kota Makassar (dokumen: istimewa)
Sosialisasi program My Village My Home Dinkes Kota Makassar (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSARUnicef bersama Yayasan Gaya Celebes dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar menginisiasi program My Village My Home. Program ini menjadi alat screnning imunisasi pada anak usia dini.

elalui program My Village My Home, Unicef dan Dinkes Kota Makassar mengharapkan tercipta pemahaman yang setara antara stakeholder dalam implementasi kegiatan imunisasi, khususnya PAUD dan catch-up.

Health Specialist Unicef-Field Office Makassar (Sulawesi–Maluku), Badwi M Amin, mengatakan, Unicef fokus kepada 10 sekolah yang ada di Kota Makassar.

Baca Juga : Danny Pomanto Ubah Kontainer Jadi Posko Program Jagai Anakta Kolaborasi Bersama UNICEF

My Village My Home ini kan sebenarnya program pemberdayaan. Kita mau supaya bukan cuman orang kesehatan yang tahu apa itu pentingnya imunisasi. My Village My Home ini melibatkan semua pihak mulai dari orang tuanya, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan kader-kader termasuk misalnya guru TK dan guru PAUD,” ujar Badwi, Selasa, 29 November 2022.

Badwi menambahkan, semua punya potensi untuk melihat secara kasat mata siapa anak diantara peserta didiknya yang sudah lengkap imunisasinya, siapa yang tidak.

“Kalau dengan buku itu kan cuma orang tua dan petugas kesehatan yang bisa lihat. Nah dengan adanya pendekatan screening ini, orang lain bisa melihat bahwa siapa anak yang berpotensi untuk melemahkan pondasi rumah kita atau kampung kita atau kelurahan kita,” terangnya.

Baca Juga : Mafindo dan UNICEF Gelar Diskusi Penanganan Hoaks Isu Kesehatan di Makassar

Ia mengungkapkan, atas arahan Dinas Pendidikan Sulsel dan Bappelitbangda, 10 sekolah di Kota Makassar yang menjadi piloting area. Program ini bukan hanya program kesehatan, tapi program terintegrasi dengan pendidikan, penguatan pendidikan, pengetahuan air bersih, gizi, serta perlindungan anak termasuk di dalamnya.

Sementara itu, Kepala Bidang P2P Dinkes Makassar, dr Nani, mengatakan, meskipun capaian imunisasi di Makassar sudah baik, tetapi pihaknya ingin melakukan pendekatan berbasis sekolah. Ia berharap, setelah sukses melaksanakan di 10 sekolah, program ini bisa direplikasi di sekolah lainnya yang ada di Makassar.

“Memang selama ini Dinas Kesehatan sudah sering menghayo-hayo sekolah, tapi respon dari pihak sekolah sendiri, bermacam-macam. Ada yang menerima, ada yang menerima dengan syarat maksudnya harus kita edukasi lagi kembali. Karena yah kembali lagi, masih ada sekolah atau mungkin orang tua yang menganggap vaksinasi ini boleh atau tidak perlu,” jelasnya.

Baca Juga : Usaha Dinkes Kota Makassar Tingkatkan Imunisasi Anak Antar Wali Kota Makassar Raih Penghatgaan BIAN 2022

Ia menambahkan, hak sehat anak tidak hanya menjadi tanggung jawab bagi tenaga kesehatan saja. Harus ada kesamaan persepsi di antara stakeholder, khususnya tentang imunisasi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...