Logo Sulselsatu

Membangun Negeri Jadi Motivasi Kalla Aspal Peringati Usia ke-34 Tahun

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 09 Desember 2022 17:21

Perayaan HUT Kalla Aspal ke-37 tahun di Office Building Wisma Kalla (dokumen: istimewa)
Perayaan HUT Kalla Aspal ke-37 tahun di Office Building Wisma Kalla (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menapaki usia yang ke-34 tahun, Kalla Aspal turut menggelar perayaan HUT secara sederhana dan penuh suka cita di Office Building Wisma Kalla lantai 10, Jalan DR Ratulangi Nomor 8, Rabu (7/12/2022).

Perayaan ini dihadiri oleh jajaran direksi dari Kalla Aspal, jajaran direksi dari unit-unit bisnis KALLA, serta salah satu mitra dari Kalla Aspal yakni Bank Mandiri dan PT Pertamina MOR VII Wilayah Sulampua (Sulawesi, Maluku, dan Papua) yang menyempatkan hadir.

Turut hadir pula seluruh staff manajemen Kalla Aspal. Bukan hanya diikuti oleh seluruh tim yang ada di Makassar, namun juga diikuti oleh tim yang tersebar di beberapa wilayah melalui zoom meeting online.

Baca Juga : Usia 36 Tahun, Kalla Aspal Tingkatkan Inovasi dan Ekspansi

“Di usia Kalla Aspal yang ke-34 tahun merupakan suatu bentuk kesyukuran kepada Allah SWT sebab perusahaan ini dapat mempertahankan eksistensinya hingga sampai saat ini. Tahun ini kita sudah mulai bangkit pasca pandemi Covid-19,” ujar Chief Operation Officer (COO) Kalla Aspal Burhanuddin Lestim dalam rilisnya beberapa waktu lalu.

Ia menjelaskan, dunia bisnis selalu dihadapkan dengan berbagai tantangan hingga situasi bisnis mengalami pasang surut. Namun dengan kerja keras seluruh tim masing-masing cabang sehingga setiap kesulitan yang menerpa dapat dilalui.

“Pencapaian yang telah diraih tentunya tidak terlepas dari dukungan seluruh tim maupun mitra dari Kalla Aspal. Terima kasih atas segala sinergi yang telah terjalin baik dari unit bisnis KALLA maupun mitra kami seperti halnya Bank Mandiri dan juga Pertamina. Dimana Kalla Aspal merupakan salah satu agen resmi dari Pertamina,” ungkapnya.

Baca Juga : Kalla Construction Ikut Expo Kontruksi Indonesia, Sasar Pasar di Pulau Jawa

Sementara itu, General Manager Kalla Aspal Muhammad Sadar menyampaikan terima kasih untuk seluruh kontribusi tim apalagi sepanjang tahun 2022 ini begitu besar tantangan bagi Kalla Aspal yaitu harga terus melonjak naik.

“Meskipun berada pada kondisi sulit namun seluruh tim dapat bertahan serta mampu melalui kondisi tersebut dengan semangat dan tetap memberikan pelayanan terbaiknya ke setiap supplier ataupun customer. Tentunya tahun depan tantangan akan lebih besar, maka dari itu tim sudah harus dapat mempersiapkan diri dengan hal itu. Saya yakin tim mampu menerima tantangan ini, insya Allah tim dapat merealisasikan semua dengan baik. Semoga kita semakin bersinergi, makin sukses untuk kita semua,” bebernya.

Saat ini, Kalla Aspal memiliki 13 TAC yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. TAC pertama dibangun di Kota Parepare (1988 dan 1990). Kemudian, berturut-turut dibangun TAC Palu (1995), TAC Banjarmasin (2001), TAC Samarinda (2003), TAC Kendari (2006), TAC Gorontalo (2009), TAC Mamuju dan Sorong (2011), TAC Jayapura (2012), TAC Bulungan (2014), TAC Luwuk (2015), TAC Lombok (2017) dan TAC Pontianak (2020).

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video09 April 2025 18:07
VIDEO: Presiden Prabowo Akui Komunikasi Pemerintah Masih Kurang
SULSELSATU.com – Presiden Prabowo Subianto mengaku komunikasi dari pemerintah yang ia pimpin agak kurang. Ia menilai, keterbukaan informasi kepa...
Berita Utama09 April 2025 17:48
Estafet Kepemimpinan Polres Bulukumba: AKBP Restu Wijayanto Resmi Gantikan AKBP Andi Erma Suryono
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tongkat estafet kepemimpinan di lingkungan Polres Bulukumba resmi berganti. AKBP Restu Wijayanto ditunjuk sebagai Kap...
Bisnis09 April 2025 17:44
Aman dan Nyaman, Beli Mobil Bekas di Kalla Toyota Trust dengan Garansi Resmi
Di tengah tren penjualan mobil bekas yang terus meningkat, Toyota Trust hadir sebagai jawaban terpercaya dari Kalla Toyota melakukan trade-in mobil ba...
Sulsel09 April 2025 17:12
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Tekankan Pengelolaan Aset dan Sumber Daya Lokal untuk Dongkrak PAD
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid memimpin rapat koordinasi monitoring dan evaluasi (monev) pelaksanaan kegiatan pemb...