Logo Sulselsatu

Kasus Tender Dominasi Laporan ke KPPU Kanwil VI Makassar Selama Setahun

Asrul
Asrul

Jumat, 16 Desember 2022 19:04

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sepanjang tahun 2022 kasus tender mendominasi laporan masuk ke Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Kantor Wilayah VI Makassar.

Kepala Kepala Kanwil VI KPPU Makassar Hilman Pujana mengatakan secara keseluruhan ada 14 laporan yang diterima pihaknya selama kurang lebih satu tahun terakhir ini.

“Total laporan tahun 2022 sebanyak 14, paling banyak soal tender ada 9 kasus. Tersebar di Sulsel, Sulteng dan Papua. Sementara non tender 5 laporan masuk,” kata Hilman kepada wartawan di kantornya, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Jumat (16/12/2022).

Baca Juga : KPPU Dorong Pemerintah Tetapkan UU Pasar Digital

Keseluruhan laporan itu, kata Hilman sudah berproses pada pengumpulan bukti dalam tahap penyidikan.

“Tidak mudah untuk mengumpulkan bukti-bukti dari laporan yang masuk. Sehingga harapan kita, bahwa proses penciptaan iklim usaha yang sehat itu terus didukung semua pihak,” ujarnya.

Ke depan KPPU kata Hilman akan menghadapi tantangan cukup berat dalam mewujudkan iklim usaha yang sehat di wilayah kerjanya.

Baca Juga : Pemerintah Bersama KPPU Terus Melakukan Pengawasan Terhadap Komoditi Beras

“Ada tantangan ke depan bagaimana KPPU bisa memberikan kontribusi pada perekonomian dalam artian tugas dan fungsinya, menjaga kondusifitas iklim usaha di wilayah kerjanya,” jelas Hilman.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...