Logo Sulselsatu

Cek Meteran Pelanggan, Direksi Perumda Air Minum Kota Makassar Temukan Kejanggalan

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 21 Desember 2022 19:31

Direksi Perumda Air Minum Kota Makassar kunjungan melihat meteran pelanggan (dokumen: istimewa)
Direksi Perumda Air Minum Kota Makassar kunjungan melihat meteran pelanggan (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Direksi Perumda Air Minum Kota Makassar kembali turun serentak ke lapangan untuk melakukan pembacaan meteran air pelanggar pada hari Rabu, (21/12/2022).

Pada momen tersebut, Direksi juga berkesempatan untuk melihat kelayakan kondisi meteran air pelanggan khususnya meteran ukuran diameter besar dengan pemakaian nol atau nihil yang dipergunakan oleh kegiatan industri.

Direktur Utama Beni Iskandar dan Direktur IPAL Ayman Adnan berkunjung ke pelanggan yang berada di wilayah pelayanan I atau utara kota. Dan Direktur Umum Indira Mulyasari dan Direktur Keuangan Satriani Ulfah di wilayah pelayanan II di timur kota.

Baca Juga : Pipa PDAM Makassar di Jalan Paccerakkang Bocor, Ini Daerah yang Terdampak

Kunjungan Direktur IPAL ke wilayah sekitaran Pelabuhan menemukan beberapa industri yang tidak menggunakan air PDAM sebagai penunjang untuk menjalankan usaha.

“Jadi banyak tempat-tempat usaha yang kita temui tidak menggunakan air PDAM tapi menggunakan air tanah sebagai penunjang usaha mereka seperti usaha perhotelan dan lainnya,” ungkap Ayman Adnan.

Menindaklanjuti hal tersebut, Ayman berjanji akan melaporkan hal tersebut ke Bapenda Kota Makassar.

Baca Juga : 98,8 Persen Pegawai PDAM Makassar Puas dengan Kepemimpinan Beni Iskandar

“Tentu temuan ini akan kami laporkan ke pihak terkait yaitu Bapenda karena ada kepentingan dalam hal tersebut, kami tidak mau meteran PDAM hanya dijadikan kedok saja atau pajangan,” kata Ayman.

Selain itu ada beberapa obyek sesuai database hasil baca meter malah tidak menggunakan air sama sekali atau pemakaian nihil (0), sementara meteran yang terpasang berdiameter besar. “Ini sangat janggal, masa meteran besar tapi tidak pakai air,” lanjut Ayman.

Setelah dilakukan pemeriksaan beberapa pelanggan industri mengatakan air yang mereka gunakan adalah air tanah.

Baca Juga : PDAM Buka Peluang Jalur Hukum Kasus Dugaan Pencurian Air Royal Apartemen

“Nah ini yang akan kita tertibkan, kalau memang tidak pake air PDAM maka kami akan menutup permanen dan akan kami umumkan ke publik seluruh obyek yang tidak menggunakan air PDAM dalam penunjang usahanya, sehingga tidak ada lagi kedok,” sambungnya.

“Itulah gunanya kami sering-sering turun ke lapangan, selain pokok agenda pembacaan meter, kita juga mengecek kondisi pelayanan kita di masyarakat,” tutup Ayman.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video24 April 2025 22:35
VIDEO: Empat Rumah di Pangkep Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta
SULSELSATU.com – Empat unit rumah panggung di Kampung Leppangeng, Kelurahan Sapanang, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep, ludes terbakar. Keja...
Sulsel24 April 2025 21:55
Bupati Husniah Sebut Perempuan Bertanggungjawab Membangun Daerah dan Penggerak Perubahan
Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang mengajak perempuan untuk tidak lagi sekadar menjadi pelengkap dalam kehidupan sosial dan pembangunan, melainkan tu...
News24 April 2025 21:01
Kanwil Kemenkum Sulsel Tertibkan Aset Tanah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum Sulsel), Andi Basmal bersama dengan tim Pengelola Barang Mil...
Hukum24 April 2025 20:53
Direktur Pidana Ditjen AHU Diseminasi Layanan eGrasi di Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kementerian Hukum RI memperkenalkan layanan grasi berbasis elektronik (eGrasi) kepada jajaran pemasyarakatan di Sulaw...