Logo Sulselsatu

Pembebasan Lahan Proyek KA Makassar Segera Rampung, Pemkot Kukuh dengan Komitmen Awal

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 22 Desember 2022 13:09

Pembebasan lahan proyek Kereta Api Makassar segera rampung (dokumen: istimewa)
Pembebasan lahan proyek Kereta Api Makassar segera rampung (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pembebasan lahan proyek Kereta Api (KA) Makassar terus dikebut. Diharapkan, awal 2023 sudah beres.

Badan Pertanahan Nasional (BPN) Makassar akan mengumumkan nama-nama pemilik lahan yang berhak mendapat ganti rugi Desember ini.

“Jadi setelah selesai inventarisasi, kita umumkan 14 hari (untuk) melihat apakah ada yang keberatan dengan daftar pengumuman itu,” kata Muhammad Dinar, Kepala Seksi (Kasi) Pengadaan Tanah BPN Makassar.

Baca Juga : Kereta Api Jepang Kini Terapkan Teknologi Penerjemah Otomatis

Sementara itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar masih dengan komitmen awal, tak ada yang berubah. Pembangunan KA Makassar segmen E ini harus full elevated alias rel layang.

“Kita tetap dengan pendirian kita, dan itu sudah final keputusan itu,” kata Helmy Budiman, Kepala Badan Perencanaan dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Makassar, beberapa waktu lalu.

Pemkot beralasan terkait adanya potensi masalah dengan penggunaan sistem at grade (rel bawah) tersebut di Makassar. Jika itu terjadi, maka yang akan menyelesaikannya adalah kota sendiri.

Baca Juga : 3000 Anak Putus Sekolah di Makassar Bakal Dapat Bantuan Seragam dan Alat Tulis

Dengan status Makassar sebagai kota metropolitan, hanya ada dua opsi desain yang memungkinkan. Di bawah tanah (underground) atau layang. Tidak akan ada KA yang akan dibangun di Kota Makassar jika skema yang digunakan itu tetap at grade.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Muhammad Junaedi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...