Logo Sulselsatu

Muhammad Aras Bersama Tim Pemenangannya Gagas Program GPS di Pantai Panda Bulukumba

Asrul
Asrul

Minggu, 25 Desember 2022 15:19

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARMuhammad Aras, Anggota DPR RI Fraksi PPP Dapil 2 Sulsel komandoi langsung GPS Gerakan Pungut Sampah atau disingkat GPS dalam acara Family Gathering bersama ratusan Tim Sahara (Sahabat Aras) di Pantai Panda, Kabupaten Bulukumba, Minggu (25/12/2022).

Sebagai Pembina Tim Sahara, Muhammad Aras mengingatkan kadernya agar menyambut Tahun Baru 2023 Masehi dengan kegiatan-kegiatan positif yang dampaknya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat. Salah satunya dengan menggagas program GPS di sepanjang bibir Pantai Panda, Bulukumba.

“Kawan-kawan sekalian, pada saat liburan menjelang tahun baru 2023 ini tentunya akan banyak warga yang memanfaatkannya dengan berlibur ke tempat-tempat wisata seperti di Pantai Panda ini. Maka dari itu, meski kita saat ini dalam rangka mengisi waktu hiburan dengan acara Family Gatheting disini, jangan lupa untuk membersihkan pinggir pantai dari sampah-sampah yang mengotori keindahannya, jadilah kader Sahabat Aras yang bermanfaat,” imbau Aras.

Baca Juga : Aji Aras Bangun Masjid Al-Arasy Komitmen Emerald Indonesia Ciptakan Kenyamanan Beribadah Buat Warga

Sementara itu, Ketua Koordinator Sahara Masykur Thahir menyambut baik arahan Aras yang menginstruksikan anggotanya untuk mengikuti Family Gathering sekaligus melaksanakan GPS di Pantai Panda, Bulukumba dalam rangka merawat dan menjaga keindahan alam.

“Mari kita laksanakan instruksi Bapak Ketua Pembina, untuk memastikan dalam acara Family Gathering ini agar Pantai Panda yang kita kunjungi sama-sama dirawat dan dijaga kelestariannya dengan tidak membuang sampah sembarangan dan bersama-sama mengikuti Gerakan GPS,” kata Masykur.

Andi Wadi, salah satu anggota Sahabat Aras menyampaikan rasa bangga dan semangat menyambut instruksi GPS dari Ketua Pembina dan Ketua Koordinator agar pantai tetap terjaga keindahannya.

Baca Juga : Aji Aras Minta Pemprov Sulsel Pro Aktif Beri Masukan Pembangunan Stadion Sudiang

Hadir dalam acara tersebut, para staf dan tenaga ahli DPR RI Fraksi PPP, Muhammad Ramli Syamsuddin, Hamka Anas, Adang Budaya, Abdulrahman, Eka Putri, Arizaldy Aras dan ratusan anggota Sahabat Aras.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...