SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPC Gerindra Kabupaten Gowa Andi Tenri Indah memantapkan diri maju dalam perhelatan Pileg pada tahun 2024 mendatang.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gowa itu telah mengembalikan formulir pendaftarannya di Sekretariat DPD Gerindra Sulsel, Jalan AP Pettarani, Makassar, Rabu (28/12/2022).
Formulir pendaftaran Andi Tenri diterima oleh Sekretaris DPD Gerindra Sulsel Darmawangsyah Muin bersama kepala sekretariat Henny.
Baca Juga : Gerindra Sulsel Harga Mati Menangkan Andi Sudirman-Fatmawati
Kepada awak media, Andi Tenri menyampaikan bahwa tekadnya untuk mengabdikan diri sebagai legislator di DPRD Sulsel sudah bulat demi kesejahteraan warga yang diwakilinya.
“Pertama kenapa saya mau naik kelas, karena saya mau melanjutkan perjuangan dari Pak Darmawangsyah Muin, sebab di tahun 2024 beliau akan maju sebagai calon Bupati Gowa,” kata Andi Tenri usai menyerahkan formulir.
Alasan kedua, Andi Tenri ingin mengantarkan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai presiden di tahun 2024.
Baca Juga : Darmawangsyah Muin Tegaskan Gerindra Sulsel Solid Menangkan Sudirman-Fatma
“Yang paling utama sebetulnya adalah bagaimana kami sebagai kader partai mengantarkan Pak Prabowo Subianto sebagai Presiden,” ujarnya.
Andi Tenri juga mengaku, telah memassifkan turun ke masyarakat bersosialisasi menggalang dukungan dan pendidikan politik.
“Insya Allah dengan semangat dan kerja keras, Dapil Sulsel 3 Gowa, Takalar kita bisa dapat 2 kursi. Makanya, saya berharap seluruh Caleg nantinya bekerja bersama untuk mencapai itu,” tuturnya.
Baca Juga : Kader Gerindra Dorong Iwan Aras Gandeng IAS Jadi Cawagub
Untuk diketahui, Andi Tenri Indah adalah istri dari Wakil Ketua DPRD Sulsel Darmawangsyah Muin yang tak lain adalah Sekretaris DPD Gerindra Sulsel.
Turut mendampingi Korwil Pemenangan Gerindra Gowa, Takalar Andi Anhar Rahman dan Bacaleg Gerindra Makassar Dapil Mamarita Muhammad Farid Rayendra.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar