Logo Sulselsatu

Muhammad Farid Rayendra Siap Tumbangkan Budi Hastuti di Pileg 2024

Asrul
Asrul

Rabu, 28 Desember 2022 20:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Politisi muda Partai Gerindra Muhammad Farid Rayendra akan memberikan kejutan dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2024 mendatang.

Farid sapaannya, saat ini masih tercatat sebagai mahasiswa di Universitas Hasanuddin. Meski begitu, Wakil Ketua Kadin Gowa itu tak menyurutkan niatnya untuk mengabdikan diri ke masyarakat.

Farid memilih terjun ke politik mengikuti jejak sang ayah, Darmawangsyah Muin Wakil Ketua DPRD Sulsel saat ini.

Baca Juga : Anhar Rahman Minta Restu Warga Manggala Maju DPR RI

Pada Pileg 2024 nanti, Farid memantapkan diri maju berebut kursi DPRD Makassar di Dapil 5 meliputi Kecamatan Mamajang, Mariso dan Tamalate (Mamarita).

“Alhamdulillah saya sudah mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC Gerindra Makassar hari ini, Insya Allah saya siap mengabdikan diri untuk masyarakat Makassar secara umum dan warga Mamarita secara khusus,” kata Farid saat ditemui di Kantor DPD Gerindra Sulsel, Jalan AP Pettarani, Rabu (28/12/2022).

Untuk diketahui, saat ini Gerindra memiliki petahana di Dapil Mamarita yakni Budi Hastuti, dia pada Pileg 2019 duduk di DPRD Makassar setelah mengumpulkan suara sebanyak 2.781.

Baca Juga : Usai Peresmian Badan Pemenangan, Anhar Rahman Gerak Cepat Sosialisasi Prabowo Presiden 2024

Bagi Farid, meski di Dapil Mamarita ada petahana tak menyurutkan niatnya untuk bertarung, bahkan dia mengaku tak gentar berhadapan dengan incumbent.

“Kehadiran saya jangan dianggap sebagai pesaing, tetapi kalau perlu kita harapkan bisa menambah kursi, kalau saat ini baru 1 mudah-mudahan di 2024 bisa 2 kursi,” tutur Bendahara KNPI Makassar itu.

Farid melanjutkan saat ini pihaknya telah membentuk tim dan relawan untuk melakukan kerja-kerja politiknya menyambut Pileg 2024.

Baca Juga : Muhammad Farid Rayendra Siap Menangkan Prabowo Presiden di Pilpres 2024

Muhammad Farid Rayendra saat menghadiri silaturahmi bersama tim dan relawannya beberapa waktu lalu di Hotel Claro Makassar. (Sulselsatu)

“Insya Allah dengan kerja cerdas dan kerja keras tim bersama relawan, saya optimis bisa meraih dukungan masyarakat Mamarita dikisaran 6 ribu suara,” tutup Rayendra.

Untuk diketahui, saat pengembalian formulir di Sekretariat DPC Gerindra Makassar, Farid Rayendra diantar ratusan pendukungnya yang menggunakan kendaraan roda dua dan empat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...