Logo Sulselsatu

Pimpin DPC Partai Demokrat Barru, dr Andi Ardiatama Gelar Pertemuan Internal

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 12 Januari 2023 19:05

Pertemuan internal Partai Demokrat Barru di bawah pimpinan dr Andi Ardiatama (dokumen: istimewa).
Pertemuan internal Partai Demokrat Barru di bawah pimpinan dr Andi Ardiatama (dokumen: istimewa).

SULSELSATU.com, BARRU – Demokrat Barru menggelar pertemuan internal di teras empang, Jalan Sultan Hasanuddin, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Kamis (12/1/2023). Pertemuan kader partai bintang mercy ini adalah yang perdana, setelah dipimpin oleh Andi Ardiyatma sebagai Ketua DPC Demokrat Barru.

Pertemuan berlangsung dengan suasana santai bersama para pengurus PAC. Turut hadir juga politisi Demokrat, H Syahrullah. Ardiyatma menyampaikan bahwa pertemuan itu sebagai upaya mempererat tali silaturahmi antar kader, juga sekaligus membahas mengenai agenda ke depan untuk partai.

“Pertemuan ini tak lain untuk menyambung silaturahmi. Semoga bisa bersinergi dan bekerja dengan baik yang akan datang,” kata Ardiyatma.

Baca Juga : Dirjen Planologi KLHK Apresiasi Upaya Vale Rehabilitasi Lahan DAS di Lappa Laona Kabupaten Barru

Dokter muda kelahiran Pekkae tahun 1990 ini juga memberi arahan agar seluruh pengurus Demokrat di kecamatan untuk bekerja sama dalam rangka perekrtutan kader baru.

“Struktur harus segera dibentuk, utamanya pengurus kabupaten semua harus terisi. Butuh minimal 75 orang untuk pengurusan di partai ini. Arahan dari DPP dan DPD Sulsel. Agar Demokrat Barru supaya dapat bersinergi dengan ketua baru dan mengisi struktur,” ucapnya.

Sementara anggota DPRD Barru H Syahrullah menyatakan dirinya meyakini jika Demokrat Barru akan bisa merekrut kader-kader muda yang punya spirit besar.

Baca Juga : Turnamen Bupati Cup 2023 Barru Kembali Digelar Awal November 2023

“Muda itu jangan hanya diartikan usia. Tapi meskipun usia sudah tidak muda tapi spiritnya besar dan kuat itu juga muda. Sebagaimana orasi yang diserukan AHY untuk Demokrat bahwa muda adalah kekuatan,” tuturnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Asriadi Rijal
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...