Selama 10 Hari Pertama 2023, Pengunjung BWP Tembus Tiga Ribu Orang

Selama 10 Hari Pertama 2023, Pengunjung BWP Tembus Tiga Ribu Orang

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bugis Waterpark Adventure (BWP) menjadi primadona destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi selama pekan liburan tahun baru. Hal itu dibuktikan dari animo masyarakat yang berkunjung ke BWP sejak pekan pertama Januari 2023.

Sales & Marketing Departemen Head PT. Baruga Asrinusa Development Iwan Richardo Nainggolan mengatakan, masuk pekan kedua Januari jumlah visitor BWP sudah mencapai ribuan pengunjung.

“Mulai dari 1-11 Janurari kemarin, jumlah visitor BWP sudah sampe di angka 3.855 visitor. Itu melampaui ekspektasi kami,” kata pria yang akrab disapa Olan, Kamis, (12/1/2023).

Jadi, hingga kemarin (11 Januari) sambung Olan, jumlah visitor BWP ada sekitar ribuan orang. “Tertinggi itu ada di tanggal 1 dan 7 Januari. Rata-rata (pengunjung) yang datang itu dari paket rombongan,” sambungnya.

Olan mengakui, paket rombongan cukup banyak diminati visitor. “Ini, kan High Session, liburan tahun baru itu kita optimalkan dengan memberikan harga khusus untuk paket rombongan keluarga. Minimal 20 orang, cukup bayar Rp70 ribu saja sudah bisa langsung masuk menikmati semua wahana yang ada di BWP. Kemudian kalau ingin include meals (makanannya) harganya 100 ribu saja,” urainya.

Promo tersebut berlaku hingga 15 Januari. “Beberapa hari lagi promo ini berakhir. Jadi jangan sampai kehabisan. Tanggal 15 itu hari Minggu, jadi bisa nikmati bersama keluarga tercinta di akhir pekan,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga